Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Video Berita

Video: Tak Pakai Masker Ditegur Anggota Marinir, Orang Ini Berani Ajak Perang Mulut

Anggota TNI AL tersebut menanyakan kenapa tidak memakai masker, tapi pengendara motor malah melawan hingga terjadi perang mulut.

Editor: aidil wardi

TRIBUNPEKANBARU.COM- Seorang pengendara motor melawan ketika ditegur Marinir petugas jaga pos pengamanan Covid-19.

Dengan suara yang tegas anggota TNI AL tersebut menanyakan kenapa tidak memakai masker, tapi pengendara motor malah melawan hingga terjadi perang mulut.    

Kejadian itu terlihat pada video viral di media sosial. Tampak seorang anggota Marinir TNI AL beradu mulut dengan warga yang tak gunakan masker pada Rabu (3/6/2020).

Unggahan video tersebut dibagikan oleh pemilik akun Instagram @infokomando.

Dalam unggahannya tersebut, turut mengundang banyak respons dari warganet. Hingga Kamis (4/6/2020) siang, unggahan video tersebut telah ditonton lebih dari 53.000 kali dan mengundang banyak komentar.

Berikut narasi unggahan video yang berdurasi 1 menit 30 detik tersebut.

"SAAT PENERTIBAN BAGI MEREKA YANG NGEYEL Video ini sebenarnya dah kemarin viral, namun sengaja mimin belum post nunggu permit dari @korps_marinir_tni_al Lika-liku anggota TNI POLRI yang diberi mandat menertibkan warga untuk menggunakan masker. .

Bro apa susahnya pake masker sih, harusnya kelen berterimakasih karena pak Tentra ingatin masker untuk hidup kelen, bukan malah pamer kenal komandan segala macam hadeh ... sabar sabar sabaaar ????????????????????.

BREAKING NEWS: Diduga Diserang Harimau Saat Menyadap Karet, Begini Kondisi Sopian Warga Sepahat

Ombudsman Terima Empat Laporan Terkait Bansos Covid-19 di Riau

Terimakasih banyak untuk semua rekan baik TNI-POLRI yang bersedia membantu menyelamatkan banyak org dengan penertiban penggunaan masker.

Semoga lelah dan uji kesabaran rekan semua, menjadi lillah yang akan membawa banyak pahala untuk kawan semua.

Tetap Sabar, sabar ... sabar."

Mencari tahu kebenaran informasi tersebut, Kompas.com menghubungi Kadispen Korps Marinir TNI Angkatan Laut (AL) Letkol Marinir Gugun Saiful Rachman.

Gugun membenarkan bahwa anggota yang terlibat adu mulut dengan seorang warga tersebut adalah anggota Marinir TNI AL.

Adapun kejadian tersebut terjadi di posko pemantauan Covid-19 Sukarame BKO Kota Bandar Lampung pada Minggu (31/5/2020) sekitar pukul 15.03 WIB.

"Iya benar. Telah terjadi cekcok adu mulut antara petugas gugus Covid-19 dengan warga sipil.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved