Kadis Pertanian Pelalawan Dilantik jadi Kadis PTPH Provinsi Riau, BKPSDM Bakal Tunjuk Plt
Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Ketahanan Pangan dan Holtikultura Pelalawan, Syahfahlevi ditarik Gubernur Syamsuar.
Penulis: johanes | Editor: Ilham Yafiz
TRIBUNPEKANBARU.COM, PANGKALAN KERINCI - Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Ketahanan Pangan dan Holtikultura Pelalawan, Syahfahlevi ditarik Gubernur Syamsuar.
Ia ditarik menjadi satu di antara 20 Pejabat Tinggi Pratama (PTP) Provinsi Riau yang dilantik pada Senin (15/6/2020) lalu.
Gubernur Riau, H Syamsuar, langsung melantik 20 jabatan kepala dinas baru itu.
Syahfahlevi dikukuhkan sebagai Kepala Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Holtikultura (DPTPH) Riau.
Padahal dirinya masih menduduki posisi sebagai Kepala Dinas PTPKPH Pelalawan.
Ia mendapat promosi jabatan ke Pemprov Riau dan jabatan yang ditinggalkan harus diisi oleh pejabat lain sebagai penggantinya.
Terkait hal ini, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pelalawan, Fakhrurrozy, saat dikonfirmasi menyebutkan pihaknya juga telah mendapat informasi Syahfahlevi jadi PTP di Pemprov Riau setelah pelantikan. Tentunya Pemda Pelalawan akan menunjuk pejabat yang mengisi jabatan yang ditinggalkan Syahfahlevi di Pelalawan.
"Kami sudah melaporkan ke pak bupati tentang ini. Dalam waktu dekat akan ditunjuk pejabat Pelaksana tugas (Plt)," tutur Fakhrurrozy kepada Tribunpekanbaru.com, Selasa (16/5/2020).
• Rabu Besok PPDB Tingkat SMA Sederajat di Pelalawan Dimulai
• Mengkhawatirkan, Sejumlah Negara Pemilik Hulu Ledak Nuklir Lakukan Upaya Modernisasi
• Siswi SMP di Kuansing Riau Jadi Korban Pencabulan Ayah Tirinya Hingga Hamil 5 Bulan
BKPSDM, kata Fakhrurrozy, masih menunggu Surat Keputusan (SK) pelantikan dan pengangkatan Syahfahlevi sebagai PTP di Pemprov Riau, sebagai dasar untuk mengangkat pejabat pelaksana tugas.
Untuk melantika pejabat defenitif dinilai tidak mungkin dalam waktu dekat mengingat aturan yang berlaku dan musti mengurus izin dari Kemendagri.
Mantan Camat Pangkalan Kerinci ini menerangkan, Syahfahlevi mengikuti assesment calon PTP di Pemprov Riau bersama Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan, Hadi Penandio.
Keduanya mengikuti serangkaian test untuk dua jabatan berbeda.
Hingga akhirnya pelantikan digelar dan Syahfahlefi dikukuhkan sebagai Kepala DPTPH Riau.
Sedangkan jabatan yang dilamar Hadi Penandio tidak masuk dalam jajaran PTP yang dilantik kemarin.
"Pak bupati yang akan menunjuk siapa pejabat pelaksana tugas melalui surat tugas yang masa berlakunya selama tiga bulan. Kemudian akan diperpanjang kembali," tandasnya.
( Tribunpekanbaru com / Johannes Wowor Tanjung )