Video Berita
Video: Polisi Simpulkan Kematian Editor Metro TV Yodi Prabowo Diduga Bunuh Diri, Ini Faktanya
Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Tubagus Ade Hidayat mengungkap sebab Yodi memutuskan bunuh diri di pinggir jalan tol
TRIBUNPEKANBARU.COM- Polisi menduga editor Metro TV Yodi Prabowo meninggal karena bunuh diri.
Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Tubagus Ade Hidayat mengungkap sebab Yodi memutuskan bunuh diri di pinggir jalan tol.
Ade menduga, Yodi tak ingin niatnya itu diketahui atau dilihat oleh orang lain.
• Mengapa Editor Metro TV Bunuh Diri? Padahal Tak Ada Masalah di Kantor, Ini Penjelasan Polisi
"Umumnya orang mencari tempat sepi. Oleh karena itu maka dirangkailah dengan scientific pembuktian, labfor, sampai ke data yang sudah saya sampaikan," kata Ade saat jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (25/7/2020).
Berdasarkan analisa penyidik kepolisian dan laboratorium forensik, Yodi diduga kuat meninggal akibat bunuh diri.
Polda Metro Jaya menyimpulkan penyebab kematian editor Metro TV Yodi Prabowo adalah bunuh diri.
• Tangan Romi Ditebas Teman Sendiri, Lari ke Warung dan Minta Tolong, Ini Kronologinya
Hal ini berdasarkan temuan barang bukti serta olah tempat kejadian perkara di lokasi ditemukannya jenazah.
Berikut fakta yang menunjukkan Yodi Prabowo diduga kuat bunuh diri:
1. Luka lebam leher bukan bentuk perlawanan
Diketahui jika kematian Yodi Prabowo terdapat tusukan di tubuh. Polisi menyebut luka lebam yang berada di sekitar leher Yodi Prabowo merupakan luka proses pembusukan. Bentuk lebam bukan bentuk lebam perlawanan.
2. Ditemukan sidik jari Yodi Prabowo pada pisau
Polisi memeriksa pisau yang digunakan untuk menusuk Yodi Prabowo.
Pada bagian gagang pisau tersebut ditemukan sidik jari atau DNA Yodi sendiri dan bukan DNA yang berbeda atau orang lain.
Bukti ini semakin kuat lantaran pisau yang digunakan ber-merk "Ace Hardware", dimana toko Ace Hardware berada tak jauh dari lokasi kejadian. Polisi pun melakukan pemeriksaan CCTV pada toko tersebut, dan terlihat Yodi Prabowo pun sempat membeli pisau tersebut.
Tak hanya dari CCTV, struk pembelian hingga parkir juga dibuktikan polisi.