Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Video Berita

Video: Masih Bandel, Sebelas Orang Terjaring Dalam Razia Masker di Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru

Sebelas orang terjaring dalam razia masker di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Pekanbaru, Selasa (29/9/2020). Delapan orang memilih sanksi kerja sosial.

Penulis: Fernando | Editor: aidil wardi

Masyarakat bisa memakai masker, menjaga jarak, menjaga kebersihan dan menghindari kerumuman.

( Tribunpekanbaru.com /Fernando Sikumbang)

Selama PSBM Ada Penambahan 295 Kasus Positif Covid-19 di Kecamatan Tampan Pekanbaru

Walikota Pekanbaru, Firdaus sudah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di Kecamatan Tampan selama 13 hari.

Ia sudah menyimak paparan dari tim penegakan aturan dan tim kesehatan.

Tim menilai bahwa tingkat kesadaran dan kepedulian masyarakat masih rendah.

Padahal pandemi Covid-19 sudah berlangsung selama enam bulan.

"Secara nyata tergambar tingkat kesadaran masyarakat kita tentang Covid masih sangat rendah," paparnya, Selasa (29/9/2020).

Angka penyebaran kasus Covid-19 di Kecamatan Tampan sejak PSBM pada 16 September 2020 lalu mencapai 295 kasus dalam 13 hari.

Saat hari pertama PSBM jumlah kasus positif di Kecamatan Tampan berkisar 275 kasus.

Kemudian pada hari ke 13 jumlah kasus positif covid-19 di Kecamatan Tampan mencapai 570 kasus.

Penambahan setiap harinya juga fluktuatif dan penurunannya masih rendah.

Penindakan terhadap pelanggar Perwako No.160 tahun 2020 tentang PSBM ada yang masuk tindak pidana ringan atau tipiring. Ada empat penindakan yang tipiring.

"Ada empat kasus pelanggaran yang masuk dalam persidangan," paparnya.

Ahli Epidemiologi Riau Sarankan PSBM Hingga ke Tingkat RT/RW

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved