Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

AYO GAMER Ada Asus ROG Phone 3, Ponsel Terbaru Bagi Maniak Game, Ini Spesifikasinya

Pada bagian belakang, ROG Phone 3 masih menyediakan logo Republic of Gamer yang menyala

Penulis: Rino Syahril | Editor: Nurul Qomariah
istimewa
Asus ROG Phone 3, smartphone gaming untuk maniak game 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Bagi Anda pecinta Game tentunya sangat rugi tidak memiliki produk terbaru dari Asus.

Saat ini Asus resmi memperkenalkan smartphone gaming terbarunya yakni Asus ROG Phone 3.

Wakil Kepala Toko Erafone Mal Pekanbaru Aris Kinapia mengatakan, dari segi desain, Asus ROG Phone 3 tidak berbeda jauh dari generasi keduanya, yakni ROG Phone 2.

"Pada ROG Phone 3 terdapat sebuah speaker stereo pada bagian atas dan bawah layar berwarna hitam, bukan orange seperti yang ada pada ROG Phone 2 dan ROG Phone 1," ujar Wakil Kepala Toko Erafone Mal Pekanbaru Aris Kinapia , Rabu (28/10/2020).

Baca juga: Cegah Penyebaran Covid-19, Kapolres Inhu Tinjau Pos Cek Dua Posko di Dua Kecamatan

Baca juga: MISTERI Hilangnya Tiga Anak di Langkat Belum Terpecahkan, Sudah 10 Hari Lebih Dilakukan Pencarian

Baca juga: MODUS Lama, Pelajar Dituduh Pukul Adik Pelaku, Minta Paksa Hp dengan Ancaman Dihajar Pakai Besi

Kemudian tambah Aris, posisi tombol power dan volume masih sama yakni di sisi bagian kanan bodinya.

Sedangkan pada bagian belakang, ROG Phone 3 masih menyediakan logo Republic of Gamer yang menyala.

"Namun masih ada perbedaan di ornamen garis yang menghiasi bagian punggungnya," ucap Aris.

Sedangkan perbedaan yang cukup terlihat jelas pada Asus ROG Phone 3 adalah terdapatnya tiga buah kamera belakang.

Dulu hanya mengandalkan kamera ganda saja.

Dimensinya, Asus ROG Phone 3 memiliki ukuran 171 x 78 x 9.9 mm dan bobot 240 gram.

Sementara itu untuk urusan layar ROG Phone 3 menggunakan panel layar AMOLED dengan resolusi 1080 x 2340 pikse, serta aspek rasio 19.5:9.

"Layar ini juga memiliki kerapatan piksel sebesar 391 ppi dan 144Hz refresh rate dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 6," ungkapnya.

Untuk performa, sudah tidak diragukan lagi. Dengan dibekali dengan chipset dari Qualcomm Snapdragon 865+ fabrikasi 7 nm+ membuat chipset ini mempunyai kecepatan CPU 1x3.1 GHz & 3x2.42 GHz & 4x1.8 585.

"Kemudian juga sudah menggunakan sistem operasi Android 10 dengan antarmuka ROG UI," ujarnya.

Kapasitas RAM dan memori internalnya, dibekali dengan kapasitas yang sangat besar, yakni ROM 128 GB + RAM 8 GB.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved