Drama Korea
Download Drama Korea Mr Queen Episode 17, Drakor Populer Raih Rating Tinggi
Drakor Mr. Queen berhasil mempertahankan posisinya di puncak slot waktunya, menempati posisi pertama di semua saluran
TRIBUNPEKANBARU.COM - Episode terbaru drama korea Mr Queen, episode 17 baru saja tayang Sabtu 6 Februari 2021.
Kamu bisa nonton streaming atau download drama korea Mr Queen full episode dengan subtitle bahasa Indonesia.
Dilansir dari soompi, pada episode yang tayang 6 Februari, Mr. Queen berhasil mempertahankan posisinya di puncak slot waktunya, menempati posisi pertama di semua saluran (termasuk jaringan penyiaran publik).
Menurut Nielsen Korea, episode terbaru dari drama hit tersebut mencetak peringkat nasional rata-rata 14,5 persen dan puncak 16,5 persen.
Mr Queen juga terus menempati posisi pertama dalam slot waktunya di antara demografi utama pemirsa berusia 20 hingga 49 tahun.
• Link Nonton Streaming Drama Korea True Beauty Sub Indo Full Episode 1-16, Baru Tamat!
• MP3 Viral di Tiktok: Download Lagu Beautiful Girls Sean Kingston
Rata-rata 8,0 persen dan puncak 9,2 persen secara nasional.
Mr. Queen adalah drama Korea komedi dan kolosal yang berkisah mengenai Kim So Yong (diperankan oleh Shin Hye Sun), ratu Joseon dengan jiwa seorang pria yang terperangkap di dalam dirinya.
Kim Jung Hyun berperan sebagai Raja Cheoljong, yang terlihat seperti raja yang lemah tetapi memiliki sisi yang tajam dan berkemauan keras yang dia sembunyikan
Sinopsis Mr Queen Episode 17
Kabar bahagia datang karena Kim So Yong telah hamil.
Pada episode sebelumnya tabib kerajaan mengatakan bahwa Kim So Yong hamil, dia terkejut dengan pernyataan itu.
Dia seperti mengalami krisis identitas karena jiwanya seorang pria harus menghadapi kenyataan tubuhnya yang hamil.
Kim So Yong pun meminta Cheoljong dan para dayang untuk keluar dari ruangan. Dia butuh waktu untuk bisa menerima kenyataan jika ia tengah hamil.
Dayang Choi (diperankan oleh Cha Chung Hwa) memulai pendidikan pranatal kepada ratu.
Bersama dengan Hong Yeon (diperankan oleh Chae Seo Yun), mereka membantu ratu untuk mengajarkan hal-hal yang dilakukan selama kehamilan.
