Liga Inggris
Hasil Liga Inggris Tadi Malam, Paul Pogba Cidera saat Manchester United vs Everton
Hasil Pertandingan Manchester United vs Everton dalam lanjutan Liga Inggris meninggalkan catatan buruk bagi Setan Merah. Paul Pogba Cidera
Penulis: Rinal Maradjo | Editor: Rinal Maradjo
Paul Pogba sendiri adalah pemain pengganti yang tidak diturunkan saat mengalahkan Southampton 9-0 pada pertengahan pekan lalu.
"Paul Pogba luar biasa dalam beberapa bulan terakhir, dia mendapatkan istirahat yang cukup baik melawan Southampton dan sekarang dia kembali menderita cidera," sebut Pelatih MU Ole Gunnar Solksjaer usai pertandingan.
Ditariknya Paul Pogba keluar lapangan, tidak menghentikan aliran bola tim tuan rumah.
Dua gol kembali tercipta usai sang bintang ditarik ke ruang perawatan.
Paul Pogba sendiri dikabarkan akan dijual dari Old Trafford pada transfer musim panas mendatang.
Real Madrid dan Juventus disebut-sebut sebagai tim yang sudah mengajukan penawaran terhadap Paul Pogba.
Menanggapi rumor itu, Ole Gunnar Solksjaer langsung memberikan bantahan.
"Anda bisa melihat Paul Pogba sekarang menikmati bermain sepak bola dengan baju merah." katanya.
( Rinal Sagita / Tribunpekanbaru.com )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/paul-pogba-pemain-andalan-manchester-united-dalam-sebuah-pertandingan-liga-inggris.jpg)