PPDB 2021 di Pekanbaru SD dan SMP Negeri, Diumumkan Pekan Ini, Ini Kuota Daya Tampung Sekolah Negeri
Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2021 di Pekanbaru untuk SD dan SMP Negeri akan diumumkan pekan ini, berikut ini kuota daya tampung sekolah
Penulis: Fernando | Editor: Nolpitos Hendri
Melihat daya tampung SMP Negeri belum sebanding dengan jumlah lulusan SD pada PPDB 2021 di Pekanbaru kali ini, maka perlu penampahan lokal untuk SMP Negeri .
Data dari Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, jumlah lulusan SD sederajat tahun 2021 berkisar sebanyak 22 ribu orang lebih.
Mereka tidak cuma dari SD Negeri, namun juga dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) dan MI swasta serta SD Swasta serta lulusan Sekolah Dasar Islam Terpadu atau SDIT .
Mereka bakal melanjutkan ke tingkat SMP tahun ini.
Jumlah tersebut tidak sebanding dengan daya tampung SMP Negeri di Kota Pekanbaru.
Daya tampung SMP Negeri tahun ini hanya 9.120 orang yang ada di 45 sekolah.
Jumlah ini kurang dari setengah lulusan SD di Kota Pekanbaru tahun 2021.
Ada 12.880 orang yang kemungkinan tidak tertampung di SMP Negeri .
"Daya tampung SMP Negeri memang terbatas, belum sebanding dengan lulusan SD tahun ini," papar Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Muzailis kepada Tribunpekanbaru.com, Senin (21/6/2021).
Menurutnya, para orangtua peserta didik tidak perlu khawatir dengan kondisi ini.
Ia menjelaskan bahwa jalur zonasi masih mendominasi pada Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2021 di Pekanbaru .
Mereka yang berada dekat dari sekolah punya kesempatan besar sekolah di sana.
Ada juga jalur afirmasi atau kurang mampu, jalur prestasi dan jalur pindah orangtua.
PPDB tingkat SMP bakal berlangsung pada 5 hingga 11 Juli 2021.
Para calon peserta didik masih punya waktu mempersiapkan dokumen dan persyaratan.