Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Liga Italia

Inter Milan tak Pula Konyol Rela Jual Pemain Bintangnya, Ini Buktinya

Meski dalam kondisi keuangan yang sulit, namun Inter Milan tak pula konyol harus jual pemain bintangnya

Editor: Budi Rahmat
Tiziana FABI / AFP
Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Napoli vs Inter pada 18 April 2021 di stadion Diego Maradona (San Paolo) di Naples. 

TRIBUNPEKANBARU.COM- Inter Milan tak miskin-miskin amat harus jual semua pemain bintangnya.

Meski dalam kondisi keuangan yang patah, namun Inter Milan ternyata masih punya perencanaan ke depan.

Perencanaan terkait dengan kesolidan tim guna menghadapi kompetisi musim 2022.

Jadi, meskipun menjual beberapa pemainnya demi mendapatkan uang, Inter Milan juga tidak terlalu berambisi mendapatkan dana segar.

Buktinya, mereka dengan tegas menolak tawaran Chelsea untuk sejumlah uang.

Padahal uang yang ditawarkan Rp 2,2 triliun. Sebuah nilai yang begitu fantastis.

Padahal jika mengikuti hasrat mereka untuk mendapatkan dana segar, tentu saja uang tersebut akan dimasukkan ke dalam kas.

Baca juga: Liga Italia: Inter Milan Berharap Dapat Cuan Banyak dari Penjualan Stefan de Vrij, Atletico Tertarik

Baca juga: Liga Italia: Inter Milan Minta Nandez, Cagliari Minta Status Radja Nainggolan Dipermanenkan

Namun, menjual Lukaku sama saja dengan bunuh diri.

Sebab Lukaku merupakan pemain andalan Inter Milan dan harus dipertahankan.

Maka, wajar saja tawaran besar yang diajukan Chelsea, mereka tolak.

Pertahankan Lukaku Demi Klub

Inter Milan dilaporkan menolak tawaran uang 130 juta euro (Rp 2,2 triliun) dari Chelsea untuk mendapatkan Romelu Lukaku.

Romelu Lukaku menjadi salah satu pemain yang diincar sejumlah klub top Eropa berkat produktivitasnya pada musim 2020-2021.

Penyerang asal Belgia tersebut mencetak total 30 gol dari 44 laga di lintas kompetisi.

Sebanyak 24 gol di antaranya terjadi di Liga Italia.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved