Simak Jadwalnya,Perebutan Emas Bulutangkis Greysia Polii/Apriyani vs Chenqing/Jia Yi,Senin 2 Agustus
Duet maut Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengantarkan Indonesia ke babak final bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020
TRIBUNPEKANBARU.COM - Duet Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang ciamik berhasil mengantarkan Indonesia ke babak final bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Wakil Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menghadapi wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang akan berlangsung di Musashino Forest Plaza.
Jangan lupa saksikan perjuangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di final bulutangkis Olimpiade Tokyo 2021 besok siang, Senin, 2 Agustus 2021.
Pertandingan Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan bisa disaksikan melalui tayangan TV Indosiar, TVRI dan live streaming Vidio mulai pukul 11.00 WIB.
Namun, Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea) vs Kim So Yoeung/Kong Hee Yong (Korea) berlaga terlebih dahulu dalam perebutan medali perunggu.

Kemudian, dilanjutkan laga final bulutangkis Olimpiade 2021.
Catatan Pertandingan Greysia/Apriyani dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Pada partai final nanti, Greysia/Apri akan menghadapi wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Dalam catatan 9 pertemuan terakhir keduanya, Chen/Jia lebih banyak meraih 6 kemenangan. Sedangkan Greysia/Apriyani baru 3 kali.
Awal pertemuan Greysia/Apriyani dengan Chen/Jia terjadi di Prancis Open 2017 lalu.
Saat itu, Greysia/Apriyani sukses mengalahkan Chen/Jia lewat straight game.
Namun dua pertarungan berikutnya di Hongkong Open 2017 dan Thomas Uber Cup 2018, Chen/Jia berhasil membalaskan dendamnya.
Pada Hongkong Open 2017 wakil Indonesia ini menyerah 21-14 16-21 15-21 dan di Thomas Uber Cup 2018.
Pertarungan keempat, Greysia/Apriyani berhasil kembali menang dari Chen/Jia di BWF World Championships 2018.