Liga Perancis
LIGA PERANCIS: Siaran Langsung PSG vs Strasbourg, Minus Lionel Messi, Ini Daftar Pemain PSG
Saksikan siaran langsung PSG vs Strasbourg pada Liga Perancis pada Minggu (15/8/2021) dinihari. Laga ini minus Lionel Messi
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Rinal Maradjo
Di menit ke 19, Achraf Hakimi sukses menyamakan kedudukan. Selanjutnya, gol kedua dilesakkan oleh Mauro Icardi di menit ke 21.
Meski mendominasi pertandingan, namun PSG tak mampu menambah skor di pertandingan itu.
Padahal Troyes adalah klub yang baru promos ke Liga 1 Perancis pada musim ini.
Di dalam laga ini, Pelatih Mauricio Pochettino masih berharap pada ketajaman Mauro Icardi dan Mbappe di lini depan.
Angel di Maria diperkirakan belum turun dikarenakan kondisinya yang belum fit.
Pengangkat Motivasi
Sedangkan bagi Strasbourg, laga melawan PSG adalah kesempatan bagi mereka untuk mengangkat motivasi tim.
Pasukan Thierry Laurey itu kini tengah terpuruk di deretan paling bawah klasemen sementara Liga 1.
Pada laga perdana Liga 1, Minggu (8/8) lalu, tim ini keok 2-0 dari Angers.
Kemenangan pada laga ini, atau minimal memetik hasil seri, tentunya akan membantu penebusan diri skuad Strasbourg kepada para penggemar.
Starting Line Up PSG vs Strasbourg
PSG :
Navas; Hakimi, Kehrer, Kimpembe, Diallo; Herrera, Danilo, Wijnaldum, Draxler, Mbappe; Icardi
Pelatih: Mario Pochetinno
Strasbourg:
Sels; Caci, Djiku, Sissoko, Fila; Lienard, Bellegarde, Diallo, Thomasson, Waris; Gameiro
Pelatih : Thierry Laurey
Link Live Rcti
( Tribunpekanbaru.com / Budi Rahmat )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/mbappe-paris-saint-germain_20181029_211802.jpg)