Berita Seleb
Apa Itu Dispatch, yang Membahas Aktor Korea Kim Seon Ho dan Choi Young Ah
Apa itu Dispatching atau artinya apa? merupakan media korea selatan yang menghebohkan karena news soal Kim Seon Ho dan mantan pacaranya Choi Young Ah
Penulis: Hendri Gusmulyadi | Editor: Hendri Gusmulyadi
TRIBUNPEKANBARU.COM - Apa itu Dispatch, yang bicara soal aktor Kim Seon Ho dan Choi Young Ah.
Pertanyaan tentang Dispatch melambung tinggi di Google.
Kata kunci seperti Dispatch Korea adalah, Dispatch news, arti Dispatch, Dispatching adalah, Dispatcher adalah dan lainnya, banyak diketik pengguna internet.
Berikut ini penjelasan tentang apa itu Dispatch yang bicara soal Kim Seon Ho dan Choi Young Ah.
Disertai dengan pembahasan Dispatch tentang Kim Seon Ho dan Choi Young Ah, yang tengah ramai dibahas di media sosial.
Apa Dispatch
Dispatch adalah sebuah media yang cukup terkenal di Korea Selatan dan menjadi rujukan publik di negara tersebut.
Merangkum berbagai sumber, Dispatch termasuk ke dalam satu di antara media di Korea Selatan yang sangat ditakuti dalam pemberitaannya.
Uniknya media Dispatch ini, mereka tak jarang menajdi sasaran netizen Korea Selatan karena pemberitaanya.
Bahkan Dispatch dikecam internasional karena pelanggaran privasi dan perilaku non-konsensual yang sering dilakukan oleh agensi mereka untuk mendapat informasi.
Dispatch Membahasa Tentang Kim Seon Ho dan Choi Young Ah
Mengutip Kompas.com, Dispatch merilis perjalanan hubungan asmara aktor Kim Seon Ho dengan mantan kekasihnya, Choi Young Ah.
Dilansir Koreaboo, Selasa (26/10/2021) mantan pacar Kim Seon Ho yang mengaku dipaksa melakukan aborsi adalah Choi Young Ah yang kemudian disebut sebagai A.
Choi Young Ah sebelumnya berprofesi sebagai penyiar ramalan cuaca yang kini beralih menjadi influencer dan pengusaha.
Ada perbedaan yang cukup signifikan antara laporan Dispatch dengan pengakuan A di Nate Pann.
Sebelumnya, dalam sebuah unggahan di Nate Pann yang kini telah dihapus, A menyebut bahwa dirinya dipaksa melakukan aborsi oleh Kim Seon Ho.
