Liga 2
Jelang Laga Menantang Sriwijaya di Liga 2, Gelandang Serang PSPS Riau Ini Cedera
Gelandang serang PSPS, Redo Rinaldi masih dibelit cedera. Ia pun diragukan bisa turun untuk menghadapi Sriwijaya FC di laga Liga 2
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Nurul Qomariah
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Gelandang serang PSPS, Redo Rinaldi masih dibelit cedera. Ia pun diragukan bisa turun membela PSPS saat menantang Sriwijaya di laga Liga 2 yang dijadwalkan berlangsung pada Rabu (17/11/2021).
Pada Minggu siang (14/11/2021), Redo tak bisa bergabung dengan rekan-rekannya yang latihan. Ia hanya berada di pinggir lapangan menyaksikan rekannya latihan.
"Masih demam bang," kata Redo pada Tribunpekanbaru.com saat itu.
Ternyata bukan hanya demam. Redo juga mengalai cedera pada lutut.
"Lututnya masih sakit. Cedera dia," kata General manajer PSPS, Edwar Riansyah kepada Tribunpekanbaru.com.
Laga Sriwijaya vs PSPS Riau nanti akan menjadi ujian kebangkitan PSPS. Setekah di dua laga sebelumnya mengalami hasil minor.
Dua laga tersebut yakni seri 1 - 1 dengan Semen Padang dan kalah 0 - 1 dari KS Tiga Naga.
Sriwijaya sendiri akan berupaya menang untuk mengunci tiket ke babak 8 besar.
Saat ini Sriwijaya kokoh di puncak di klasemen sementara grup A dengan koleksi 17 poin.
Seri saja, Sriwijaya sudah mengamankan tiket 8 besar. Menang, juara grup digenggaman Sriwijaya.
PSPS, harus meraih kemenangan. Bila tidak, peluang lolos ke babak 8 besar akan semakin tipis.
Saat ini PSPS berada di peringkat ketiga dengan koleksi 9 poin. PSMS Medan di peringkat kedua dengan 10 poin.
( Tribunpekanbaru.com / Palti Siahaan )
