Piala AFF 2020
Skor dan Klasemen Grup A Piala AFF 2020 Terbaru usai Thailand Hancurkan Singapura di Babak Pertama
Inilah skor dan klasemen grup A Piala AFF 2020 terbaru usai Thailand kandaskan Singapura di babak pertama. Thailand kian kokoh
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Budi Rahmat
TRIBUNPEKANBARU.COM-Hasil dan klasemen terbaru grup A Piala AFF 2020 usai Singapura dikalahkan Thailand di babak pertama
Pertandingan pamungkas di grup A tersebut menjadi laga yang sengit.
Kedua tim sama-sama sudah dipastikan lolos ke babak semifinal.
Namun,tentu saja harus dipastikan siapakah yang keluar sebagai juara grup.
Baca juga: Malaysia Ketar-ketir Hadapi Indonesia pada Pertandingan Grup B Piala AFF 2020, Ini Penyebabnya
Sang juara grup akan menghadapi lawan yang relatif lebih mudah di babak semifinal.
Hasil pertandingan yang dimenangi Thailand menjadikan mereka kokoh di puncak klasemen dengan 12 poin.
Berikut Klasemen terbaru Grup A Piala AFF 2020
Thailand 12 poin
Singapura 9 poin
Filipina 6 poin
Myanmar 3 poin
Timor Timur 0 poin
Ulasan pertandingan
Laga Thailand vs Singapura berjalan dalam tempo sedang.
Singapura sebagai tuan rumah sejak menit awal sudah melakukan serangkaian serangan.
Usaha Singapura beberapakali nyaris berbuah gol.
Baca juga: Piala AFF 2020: Pelatih Malaysia Sebut Pemain Indonesia Punya Mental Kuat, Tetapi. . .
Namun, peluang yang mereka dapatkan tidak mampu dimaksimalkan.
Thailand yang mendapat gempuran dari Singapura berusaha keluar dari tekanan.
Mereka bergerak dari lini tengah untuk merangsek masuk ke pertahanan Singapura.
Hasilnya mereka mampu menyeimbangkan permainan Singapura.
Meski belum bisa mendapatkan gol yang nyata, namun usaha Thailand telah membuat pasukan Singapura kewalahan.
Terbukti, usaha yang dilakukan Thailand membuahkan hasil pada menit ke 31.
Dolah berhasil mencatatkan namanya dipapan skor usai mencetak gol bagi Thailand.
Gol yang tentu saja melecut permainan Singapura.
Baca juga: Indonesia Kalah dari Malaysia di Piala AFF 2020 bukan karena Skill, Tapi Bisa Jadi Ini Pemicunya
Mereka berusaha untuk menyamakan kedudukan. Namun dari usaha yang dilakukan tidak mampu menembus pertahanan Thailand.
Pertandingan masih dikuasai Singapura. Hanya saja peluang yang didapatkan tidak banyak yang berbahaya.
Mereka sempat mendapatkan peluang terbaik dan mental di tangan kiper Thailand.
Thailand malah mencetak gol di menit akhir babak pertama.
Gol dicetak oleh Jaided dan menjadikan kedudukan 2-0.
Sampai babak pertama usai kedudukan masih 2-0 untuk Thailand.
Ikuti perkembangan pertandingan babak kedua Thailand vs Singapura di sini.(*)
(Tribunpekanbaru.com)
