Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Via Vallen dan Chevra Yolandi Bulan Madu ke Inggris, Kunjungi Markas MU

Artis cantik yang baru saja menikah, Via Vallen dan Chevra Yolandi pergi bulan madu ke Inggris, dan mereka mengunjungi markas MU, Stadion Old Trafford

Penulis: pitos punjadi | Editor: Nolpitos Hendri
Instagram/@viavallen
Via Vallen dan Chevra Yolandi 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Artis cantik yang baru saja menikah, Via Vallen dan Chevra Yolandi pergi bulan madu ke Inggris, dan mereka mengunjungi markas MU, Stadion Old Trafford .

Kebahagiaan masih menyelimuti pasangan Via Vallen dan Chevra Yolandi yang baru saja melangsungkan pernikahan pada Jumat, 15 Juli 2022.

Setelah menikah, Via Vallen dan Chevra Yolandi diketahui menikmati bulan madu dengan mengunjungi berbagai tempat mewah.

Via Vallen dan Chevra Yolandi memilih menikmati bulan madunya di negara Inggris.

Pasangan ini juga menyempatkan berkunjung ke markas Manchester United, Stadion Old Trafford.

Penyanyi dangdut asal Surabaya itu diketahui sebagai penggemar sepak bola.

Via Vallen sejak lama mengidolakan klub sepak bola Manchester United.

Melalui unggahan di media sosial pribadinya, pelantun lagu "Sayang" itu bagikan potretnya saat berada di dalam Stadion Old Trafford bersama sang suami.

Dalam foto, mereka berdua tampil kompak dengan mengenakan jersey Manchester United berwarna merah.

Pada foto slide selanjutnya, tampak pasangan ini terlihat mesra dengan saling menempelkan hidungnya.

Sontak unggahan itu, langsung jadi pusat perhatian netizen.

Pada caption, Via menuliskan perasaan bahagia lantaran bisa mengunjungi markas tim favoritnya.

"In this stadium with him who I love the most (Di stadion ini bersama dia yang paling aku cintai)," tulis Via Vallen dilansir dari Instagram, Jumat (22/7/2022).

"Can u imagine hw happy I am that day (Bisakah kamu bayangkan betapa bahagianya aku hari itu)," sambungnya.

Rekan artis pun ikut memberikan komentar di unggahan itu dengan beragam reaksi.

"Gemes," tulis @wanda_haraa.

"Seru banget. Inget pas perginya," tulis @didietmaulana.

"Selamat mba Via dan masnya ,, sampe ketemu di stadion," tulis @radotvalent.

Via Vallen ceritakan mengenai konsep pernikahannya

Bagi Via Vallen, momen pernikahannya itu adalah momen yang begitu berharga.

Apalagi impian pernikahan yang didambakannya selama ini bisa terwujud.

Lewat unggahan terbarunya di Instagram, Via Vallen mendadak curhat mengenai konsep yang diusungnya saat pernikahan kemarin.

Via Vallen ceritakan kembali mengenai konsep pernikahannya dengan Chevra Yolandi. (Instagram @viavallen)
Kala itu Via Vallen sengaja memilih tema fairy tale.

Saat mengusulkan tema itu pada Chevra, Via Vallen mengaku sempat khawatir akan ditolak.

"Tema Fairy tale adalah wedding dreamku selama ini

Aku suka peri, kupu kupu, pernak pernik, dongeng, alam dan semua yg berhungan dengan tema ini," tulisnya, dilansir Tribun Style pada Kamis, 21 Juli 2022.

Dengan karakter suaminya yang gagah, tentu tema tersebut terasa tidak cocok untuk digunakan.

"Dengan karakter suamiku yang agak cool

lumayan agak ketar ketir waktu ngobrolin konsep ini ( takut di tolak," ucap Via Vallen.

Namun kenyataan justru menunjukkan sebaliknya.

Chevra sama sekali tak masalah dengan tema dongeng yang ingin diusung oleh pedangdut kondang Tanah Air itu.

"Tapi akhirnyaaa….

yaaaa, dia setujuu (keknya gara gara sebelum ngobrolin konsep, aku kasih kopi yg udah di doain biar nurut dehh)," celetuk Via Vallen mengakhiri. sumber data: TribunStyle.com

( Tribunpekanbaru.com / Pitos Punjadi )

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved