Lama Tak Terlihat, Bonge Citayam Kini Jadi Model Bareng Al Ghazali di Jakarta Fashion Food Festival
Bonge Citayam kedapatan menjadi model brand 3Second yang berkolaborasi dengan desainer terkenal, Danjyo Hiyoji.
Penampilan Bonge ini juga diabadikan melalui foto dan diunggah melalui Instagram.
Tampak Bonge yang berjalan di catwalk dengan one set yang eyecatching.
Ia memasukan pakaiannya dengan sepatu berwarna hijau.
Warganet pun memberikan komentar akan penampilan perdana Bonge sebagai model sesungguhnya ini.
"Bonge keren bgt woy lu," ujar warganet.
"Seperti bukan bonge sekarang udh bertransformasi jd model papan tengah sblm nantinya jd papan atas," seru yang lain.
"Bonge emg keren pelan2 dia bisa jd top dgn bakatnya," ungkap yang lain.
"Gokill bonge beruntung banget bisa pake karya Danjyo hiyoji om... semangat bonge..," tulis warganet.
"Kereennn dan lebih terarah," ujar yang lain.
Dulu sering dibully
Ibu dari Bonge, salah satu remaja viral Citayam Fashion Week, menangis saat menceritakan kehidupan putranya dulu sebelum terkenal seperti sekarang.
Sebagai anak yatim, Bonge dulu sering menjadi sasaran bully banyak orang.
"Sempat lihat dia dibully, sempat marah sama orang yang ngebully dia, tapi dianya selalu ngelarang 'jangan mama, biarin aja, nanti ada Allah yang membalas," kata ibu dari Bonge dikutip dari YouTube Cumicumi, Senin (5/9/2022)
"Karena dia anak yatim, kadang orang suka ngehina dia, sempat dikucilin, sempat dikata-katain kalau dia enggak punya ayah," imbuhnya sambil menangis.
Ibunda Bonge juga mengungkap kepribadian putranya itu yang pendiam dan tak pernah mengadu tentang hal tak mengenakkan yang dialami.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/bonge-citayam-saat-tampil-di-jakarta-fashion-food-festival-jf3-2022.jpg)