Diet Berujung Petaka, Clarissa Putri Turunkan Berat Badan 50 Kg dari 145 Kg
Diet yang tidak tepat berujung petaka, Clarissa Putri sempat dilarikan ke rumah sakit dan kini berhasil turunkan berat badan 50 Kg dari 145 Kg
Penulis: pitos punjadi | Editor: Nolpitos Hendri
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Diet yang tidak tepat berujung petaka, Clarissa Putri sempat dilarikan ke rumah sakit dan kini berhasil turunkan berat badan 50 Kg dari 145 Kg.
Awal diet, Clarissa Putri mengaku sempat dilarikan ke rumah sakit karena caranya yang salah.
"Iya bener sempet masuk IGD, itu karena diet yang salah. Karena pola makan yang tidak sehat," kata Clarissa Putri dikutip dari YouTube Trans7 Official, Selasa (28/2/2023).
Sahabat karib Fadil Jaidi ini harus bolak-balik ke IGD karena cara diet yang dilakukannya salah hingga merusak lambung.
"Waktu itu turun 13 kilogram, aku makan sehari sekali doang ternyata itu salah."
"Aku kena gerd. Itu malah beratnya naik lebih besar lagi, jadi stres dan depresi," ucap beauty vlogger itu.
"Jadi pernah masuk ke rumah sakit sampe mikir, ini kayaknya gue mati deh. Aku sampe minta maaf sama mama. Karena ngerasa sudah sakit saja," sambungnya lagi.
Terlepas dari itu, dia bersyukur kini berat badannya berangsur-angsur mulai turun.
Clarissa begitu sapaan akrabnya, menyebut diet tersebut memberikan dampak positif dalam hidupnya.
"Berubahnya nggak cuma fisik tapi aku ke mental, aku lebih happy, enak dan percaya diri," tandasnya. sumber data: TribunStyle.com
( Tribunpekanbaru.com / Pitos Punjadi )
| Momen Petugas Berjibaku Mengevakuasi Isnani yang Memiliki Berat Badan 300 Kg, Terungkap Fakta Ini |
|
|---|
| VIRAL Berat Badan Bocah 7 Tahun di Kendari Hanya 5,8 Kg: Anak Ketujuh, Saat Lahir Berat Hanya 1,7 Kg |
|
|---|
| Sejumlah Pemain PSPS Pekanbaru Kelebihan Berat Badan, Tim Medis Yakin Segera Ideal |
|
|---|
| Inilah 5 Menu Rekomendasi Untuk Sahur dan Buka Puasa yang Rendah Kalori, Diet Jadi Aman dan Nyaman |
|
|---|
| INILAH Menu Sahur Diet yang Simple dan Mudah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.