Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Lazio

Lazio Gagal Boyong Bek Tangguh Dari AZ Alkmaar, Sarri Kecewa

Lazio dilaporkan telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Kerkez, tetapi mereka gagal mencapai kesepakatan dengan AZ Alkmaar.

Imago via Capture Lazio News24
Sarri kecewa usai Lazio gagal boyong Milos Kerkez 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Pelatih Lazio Maurizio Sarri mulai cemas lantaran Presiden Lazio Claudio Lotito gagal memboyong pemain Bek AZ Alkmaar Milos Kerkez ke Biancocelesti.

Milos Kerkez yang telah dikunci Lotito malah memilih ke klub Liga Inggris Bournemouth.

Padahal Biancocelesti telah mengawasi bek kiri Hongaria berusia 19 tahun itu selama berbulan-bulan.

Lotito pun terkesan dengan pemampilannya dalam Liga Konferensi Eropa UEFA. 

Tak ingin membuang kesempatan, Lotito pun menargetkan Kerkez untuk masuk ke skuat Sarri.

Lazio dilaporkan telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Kerkez, tetapi mereka gagal mencapai kesepakatan dengan AZ Alkmaar.

Klub Liga Eredivisie itu tidak bersedia memenuhi harga yang diajukan Lazio sebesar 15 juta euro.

Biancocelesti menawarkan kesepakatan pinjaman 2,5 juta euro dengan kewajiban 11 juta euro untuk membeli klausul terlampir. 

Namun upaya itu tak berhasil membuat AZ Alkmaar menyerahkah Kerkez.

Kerkez kini telah menandatangani kontrak jangka panjang dengan Bournemouth, bergabung dengan biaya yang dirahasiakan.

Kerkez dibeli dari AZ Alkmaar seharga 13 juta euro dari 16 juta euro yang ditetapkan klub.

Lazio berencana merekrut Kerkez untuk antisipasi kepergian salah satu pemain Bek terbaiknya, Adam Marusic. 

Adam Marusic dikabarkan bakal hengkang dari Biancocelesti dan menyusul pemain Gelandang Sergej Milinkovic Savic ke klub liga Arab.

Seperti dilansir La Lazio Siamo Noi, Marusic telah menarik perhatian beberapa klub yang tidak disebutkan namanya di Arab Saudi dan agennya Mateja Kezman sekarang sedang menjajaki kemungkinan pindah musim panas ini.

Bek sayap Montenegro berteman dekat dengan Milinkovic Savic dan dia bisa memutuskan untuk bergabung dengan gelandang di Liga Pro Saudi.

Lazio menginginkan sekitar 20 juta euro untuk bek sayap berusia 30 tahun itu, yang kontraknya berakhir dengan klub pada Juni 2025.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved