Liga Italia
AC Milan Beli Banyak Striker, Posisi Ante Rebic Terancam: Besiktas Ajukan Tawaran
Besiktas telah mengajukan tawaran pinjaman konkret untuk Rebic dan kini menunggu tanggapan.
Penulis: Guruh Budi Wibowo | Editor: Firmauli Sihaloho
TRIBUNPEKANBARU.COM - Besiktas dilaporkan telah mengajukan tawaran ke Milan untuk pemain depan, Ante Rebic.
Pemain berusia 29 tahun itu kini tak menjadi pilihan Stefano Pioli.
Terbukti dari belum dipanggilnya dirinya untuk bergabung dengan skuat untuk tur pramusim di Amerika Serikat.
Rebic gagal tampil mengesankan untuk Milan musim lalu.
Hanya mencetak tiga gol dalam 31 penampilan di semua kompetisi.
Seperti dilansir outlet Turki SportsDigitale via GOAL Italia, Besiktas telah mengajukan tawaran pinjaman konkret untuk Rebic dan kini menunggu tanggapan.
Penyerang Kroasia itu sepertinya memang akan didepak AC Milan.
Apalagi setelah mendatangkan Christian Pulisic dan Luka Romero.
Lalu kesepakatan yang akan segera tercapai untuk Noah Okafor dan Samuel Chukwueze.
Pemain berusia 29 tahun itu dikontrak Rossoneri hingga Juni 2025.
Dan klub ingin meringankan tagihan gaji mereka untuk memberi ruang bagi pemain baru mereka.
Rebic telah mencetak 29 gol dan memberikan 17 assist dalam total 123 penampilan untuk Milan.
| Bikin Sakit Milanisti, 2 Pemain Ini Dinilai Jelek usai AC Milan Dikalahkan Bologna di Coppa Italia |
|
|---|
| Marahi Jay Idzes, IG Striker Juventus Dusan Vlahovic Diserbu Netizen Indonesia, 'Cocok Main Tarkam' |
|
|---|
| SIARAN LANGSUNG Verona vs Inter Milan, AC Milan vs Juventus, Liga Italia pekan ke 13 Malam Ini |
|
|---|
| Inter Milan dan Juventus Berlomba Jual Pemain Demi Dapatkan Penyerang Genoa Albert Gudmundsson |
|
|---|
| Semakin Dekat, Napoli Siapkan Antonio Conte sebagai Pelatih Musim 2024/2025 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.