Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Liga Eropa

Bek Roma Zalewski Terserang Flu Jelang Lawan Slavia Praha di Liga Eropa

Nicola Zalewski dipastikan absen saat Roma bertandang ke kandang Slavia Praha dalam pertandingan Liga Eropa pada Jumat (10/11/2023).

Roma Press
Bek Roma Zalewski Terserang Flu Jelang Lawan Slavia Praha di Liga Eropa 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Nicola Zalewski dipastikan absen saat Roma bertandang ke kandang Slavia Praha dalam pertandingan Liga Eropa pada Jumat (10/11/2023).

Bek sayap asal Polandia dikabarkan terserang flu dan tidak ikut sesi latihan grup hari ini, Rabu (8/11/2023).

Menurut Sky Sport , Zalewski mengalami demam dan gejala pilek lainnya dan harus absen besok malam.

Sebagian besar laporan media Italia menyebutkan dia diunggulkan untuk menjadi starter dalam susunan pemain Roma versus Slavia.

Baca juga: Mourinho Bakal Buat Pertahanan Roma Menguat di Tahun 2024

Sementara Mourinho sengaja mengistrihatakannya sebagai persiapan dalam laga Derby melawan Lazio.

Mourinho menyadari kondisi Dybala yang belum pulih sempurna bakal membuat striker asal Argentina itu kembali cedera jelang melawan Lazio.

“Paulo penting bagi kami, tapi menit bermainnya hari ini [versus Lecce] tidak benar-benar mewakili dirinya sebagai pemain. Dia benar-benar melakukan banyak hal untuk kami malam ini,” kata Mourinho.

Baca juga: Chris Smalling Alami Cedera Kronis, Bek Andalan Roma Bakal Absen Panjang

“Tetapi menurut saya lebih baik dia tidak dibawa ke Praha. Saya mengatakan kepadanya bagaimana perasaan saya tentang hal ini dan dia berkata dia ingin berada di sana bersama kami.” ujarnya.

Dalam presser pasca pertandingan, Mourinho menambahkan, “Saya tidak pernah menyangka dia bisa bermain 90 menit, baik saya, Paulo, maupun para dokter. Dia bermain selama 98 menit dan melakukannya karena emosi yang terkandung dalam permainan ini, dan hasilnya, untuk membantu tim.”

“Syaratnya tidak boleh bermain 90 menit, kami sudah putuskan dia tidak akan mengambil penalti atau tendangan bebas, dia tidak akan menembak dari posisi berdiri. Kemarin saya mengatakan yang sebenarnya, tapi dia tidak dalam kondisi optimal, dia bertahan untuk mendapatkan hasil. Di babak pertama, dia mendapat cedera di pergelangan kakinya, namun dia berkata bahwa dia tidak mengalami apa-apa dan melanjutkan permainannya.” beber Mourinho.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved