Kisah Sukses Rumah Lemon Pku: Berawal dari Keresahan, Berkembang karena Gemar Membaca
Selain dikonsumsi pribadi, Le Fame juga dipasarkan dan diterima baik oleh konsumen. Orderan produk ini terus meningkat.
Penulis: Firmauli Sihaloho | Editor: Firmauli Sihaloho
"Ilmu itu ada di mana-mana, pengetahuan di mana-mana tersebar, kalau kita bersedia membaca dan bersedia mendengar," Ustaz Felix Siauw
TRIBUNPEKANBARU.COM - Berbagai judul buku sudah dibaca Ariefna Amini. Buku yang Ia sukai adalah buku tentang kesehatan dan pengobatan. Sebab, Ariefna muda bercita-cita menjadi dokter.
Namun, takdir berkata lain. Perjalanan hidup mengantarkan Ia menjadi Pegawai Negeri Sipil di Mahkamah Agung RI. Ia tercatat pernah bekerja di beberapa pengadilan tinggi se Riau mulai tahun 2009 hingga 2018.
9 tahun berkarya sebagai abdi negara, ada yang kurang di hidup perempuan yang kerap disapa Ina ini. Ia tak kunjung diberi momongan oleh Yang Kuasa. Berbagai upaya sudah dilakukan.
Hingga pada satu waktu, berbekal pengetahuannya dari membaca tentang kesehatan, Ia mencoba proses detoksifikasi mandiri dengan membiasakan diri mengkonsumsi buah lemon.
Berbagai riset menyebut lemon kaya akan vitamin C yang penting bagi kesuburan wanita. Maka dari itu, lemon sering digunakan dalam ramuan untuk detox rahim
“Tahun 2017 itu, saya menyusuri banyak pasar untuk mencari buah lemon. Kalau di supermarket, kebanyakan buah lemonnya impor dan biasanya itu disuntik, sehingga saya yakini kandungan sudah tak baik lagi,” katanya memulai percakapan dengan tribunpekanbaru.com, Rabu (24/4/2024).
Ina akhirnya menemukan seorang pedagang lemon di salah satu pasar kaget. Ia kemudian menjadi langganan pedagang tersebut.
Melihat rutinitas Ina, pedagang itu meminta tolong agar menjualkan lemon miliknya. Dengan senang hati, lulusan jurusan Hukum itu ikut mempromosikan lemon pedagang tadi melalui facebook.
“Tak disangka, banyak yang order. Teman-teman di kantor pun saat itu sering memesan lemon kepada saya,” kenangnya.
Stok lemon dari pedangang tadi semakin hari semakin banyak. Akan tetapi tak semua lemon laku, beberapa diantaranya membusuk karena dimakan waktu.
Berangkat dari keprihatinan itu, Ina berupaya mencari solusi. Ia kemudian meracik lemon menjadi minuman yang kemudian dikenal sebagai Le Fame, minuman sari lemon 100 persen.
Selain dikonsumsi pribadi, Le Fame juga dipasarkan dan diterima baik oleh konsumen. Orderan produk ini terus meningkat.
Sejalan dengan peningkatan itu, kabar baik menghampiri Ina dan suami. Ia dinyatakan hamil.
Dua peristiwa penting itu pula yang melatarbelakangi Ina untuk berani menanggalkan statusnya sebagai PNS. Fokus mengembangkan usaha sembari menjaga kehamilan.
“Lalu, saya banyak belajar soal digital marketing untuk mengembangkan pasar dan banyak membaca untuk mengembangkan produk turunan lainnya dari lemon,” ujarnya.
Untuk digital marketing, Ina memanfaatkan media sosial dan platform e-commerce guna memperluas jangkauan pasar hingga kini penjualannya sudah ke seluruh Indonesia.
Sementara pengembangan produk, Ia menggabungkan pengetahuan pengobatan timur dengan pengobatan ala Nabi.
Contoh kreasi hasil perpaduan dua pengetahuan itu adalah Lemuno yang ampuh mengobati batuk dan meningkatkan imun berkat kandungan baik dari lemon dan habbatussauda.
Lalu ada Man Jadda, minuman sari buah lemon yang dipadukan dengan madu dan jahe. Sementara untuk menjangkau pasar generasi muda, tersedia varian Lemon Tea dan Sulemon yang merupakan perpaduan susu dan lemon.
“Terhitung sudah ada 12 produk Rumah Lemon Pku. Untuk minuman sudah mengantongi izin dari BBPOM dan sertifikat Halal dari MUI, sementara produk skincare semacam face scrub masih dalam proses,” jelasnya.
Pencapaian Ina tersebut memberikan dampak berganda. Ia kini setiap bulan mampu menyerap hasil panen petani lemon mencapai 800 kilogram setiap bulannya. Juga, menyerap tenaga kerja sebanyak 5 orang yang umumnya adalah mahasiswi.
Berbagai penghargaan juga sudah Ia raih. Semacam Hijrahpreneur, Diplomat Success Challenge dan lainnya. Teranyar, Ia lolos kurasi sebagai BRILianpreneur 2023 dari Riau untuk mengikuti rangkaian acara BRILIanpreneur di Jakarta Convention Centre selama empat hari.
Ajang tersebut, kata Ina cukup membantu. Sebab, selain penjualan dan produk dikenal lebih luas, sebelum berangkat juga mendapatkan pelatihan dari BRI.
“Ke depan, ada beberapa rencana pengembangan. Seperti pemanfaatan mesin agar produk lebih bagus serta membuat lemon dalam bentuk bubuk. Target kita tahun ini dapat diselesaikan,” tuntasnya.
Salah satu konsumen Rumah Lemon Pku, Mimi Furisia mengakui keandalan lemuno dalam mengobati batuk suaminya.
“Suami batuknya kemarin itu susah sembuh meski sudah mencoba berbagai macam obat. Tetapi, sesudah mengkonsumsi lemuno secara rutin, batuknya sembuh,” katanya.
Selain itu, lanjut Dia, lemuno juga ampuh menyembuhkan sakit tenggorokan.
Bagi masyarakat yang ingin mencoba produk Rumah Lemon Pku, bisa memesannya di e-commerce dan media sosial seperti instagram dan facebook. Adapun Rumah Lemon Pku berlokasi di Perumahan Kartama Raya Blok G1, Kota Pekanbaru.
Regional CEO Office BRI Regional Pekanbaru, Kicky Andre Davetra menegaskan pihaknya akan terus membantu pelaku usaha mengembangkan bisnisnya. Tidak hanya pembiayaan, namun juga aspek lainnya seperti pelatihan dan pameran untuk pengembangan usaha.
Hal tersebut penting dilakukan, katanya melanjutkan, karena iklim pertumbuhan UMKM di Riau tergolong cukup baik.
“Alhamdulillah dari BRI Kanwil Pekanbaru untuk pemasaran kredit hingga Februari 2024 kami tumbuh 16 persen secara year on year,” kata Dia kepada awak media saat menghadiri launching program SERAMBI 2024 di Kantor Bank Indonesia Perwakilan Riau Pekanbaru, Senin (25/3/2024).
Pertumbuhan itu, lanjut Kicky merepresentasikan perekonomian di Riau sedang bertumbuh.
Sebab, dari angka penyaluran kredit bisa tumbuh double digit.
“Secara bisnis portofolio kami, di Riau khususnya itu 90 persen penyaluran kredit kita di sektor UMKM. Semua produk layanan kami bisa dinikmati di unit kerja BRI yang tersebar di 12 kabupaten dan kota di Riau,” tuntasnya.
(TRIBUNPEKANBARU.COM)
| Arti Kata Cenayang atau Cenayang Artinya dan Apa Itu Cenayang, Kontroversi, Contoh, Menurut Islam |
|
|---|
| Arti Kata Paranormal atau Artinya dan Arti Kata Supranatural atau Artinya, Jenis, Contoh, Perbedaan |
|
|---|
| Arti Kata Dukun atau Dukun Artinya, Kerja Dukun, Jenis-jenis, Dukun Menurut Islam dan Agama Lain |
|
|---|
| Arti Kata Wishlist atau Wishlist Artinya dan Apa Itu Wishlist, Fungsi, Jenis, Cara Membuat, Contoh |
|
|---|
| Arti Kata One Night Stand ONS atau One Night Stand Artinya, Ciri-ciri, Motivasi, Menurut Islam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/Rumah-Lemon-Pku.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.