Laka Lantas di Tol Lampung, Pejabat RSUD Selasih Pelalawan drg Suheri dan Anaknya Meninggal Dunia
Akibat tabrakan maut di Tol Lampung, seorang pejabat di RSUD Selasih Pelalawan, drg Suheri dan seorang putranya bernama Mubaraq meninggal dunia.
Penulis: johanes | Editor: Theo Rizky
TRIBUNPEKANBARU.COM, PELALAWAN - Seorang pejabat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Selasih Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, Riau meninggal dunia akibat Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) di Lampung, Jumat (4/4/2025).
Korban bernama drg Suheri yang merupakan Kepala Seksi (Kasi) di RSUD Selasih Pangkalan Kerinci.
Kendaraan yang ditumpanginya terlibat kecelakaan di Tol Lampung.
Akibat tabrakan maut ini, drg Suheri dan seorang putranya bernama Mubaraq meninggal dunia.
Informasi yang beredar di Media Sosial (Medsos) dan Voice Note (VN) di grup-grup WA, mobil yang dibawa drg Suheri dan keluarnya mengalami Laka Lantas di Tol Mesuji, Lampung pada Jumat (4/4/2025) subuh.
Kendaraan korban menabrak turk fuso di jalan tol yang mengakibatkan drg Suheri dan putranya Mubaraq tewas.
Sedangkan anggota keluarga lainnya selamat.
"Selamat jalan teman sejawat dan sahabat drg Suheri bersama ananda Mubaraq. Kecelakaan pagi tadi di Lampung dari Madura menuju Pangkalan Kerinci. Semoga Husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kesabaran. Amin," demikian bunyi kabar duka yang beredar, Jumat (4/4/2025).
Dikabarkan, drg Suheri dan keluarganya mudik ke Pulau Jawa dari Pangkalan Kerinci sebelum Hari Raya Idul Fitri yang lalu dengan menggunakan mobil pribadi.
Kemudian mereka berniat kembali ke Pangkalan Kerinci pada Kamis (3/4/2025). Di tengah perjalanan, drg Suheri sempat beristirahat dan meminum obat karena kondisinya kurang sehat.
"Dia bawa sopir namanya Dani, tapi karena kurang percaya, jadi dia yang bawa mobil. Kecelakaannya di Tol Mesuji Lampung. Anaknya yang SMA juga ninggal," demikian penjelasan melalui VN yang beredar di WA.
Baca juga: Arus Balik di Jalintim Pelalawan Diperkirakan Mulai 5 April, Polres Siapkan Cadangan Pengamanan
Baca juga: Waspada Potensi Hujan di Pelalawan Masih Tinggi, BPBD: Hotspot Masih Nihil
Direktur RSUD Selasih Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, dr Irna saat dikonfirmasi membenarkan kecelakaan maut yang menimpa drg Suheri dan keluarganya.
Ia juga memastikan rekannya itu meninggal dunia bersama anaknya bernama Mubaraq akibat tabrakan di toll Lampung.
Kabar itu didapatkan langsung dari istri drg Suheri.
"Beliau yang menyetir mobil dan anaknya Mubaraq tepat di belakangnya. Mereka meninggal dunia di tempat kejadian. Tadi saya terhubung langsung dengan istrinya," kata dr Irna.
Tenda Pameran dan Panggung Helat Pelalawan yang ke-26 Mulai Didirikan |
![]() |
---|
Disdikbud Pelalawan Siap Tunjuk Guru Penanggung Jawab MBG Sesuai Edaran BGN |
![]() |
---|
Ada Laporan Gigitan Anjing di Pangkalan Kerinci, Disbunak Pelalawan Jadwalkan Lagi Vaksinasi Rabies |
![]() |
---|
Polisi Bongkar Jaringan Pengedar Narkoba antar Kabupaten Pelalawan-Kampar, Dua Tersangka Diamankan |
![]() |
---|
Heli Water Bombing Diturunkan untuk Bantu Pemadaman dan Pendinginan Karhutla di Pelalawan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.