Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Realisasi Pajak Daerah di UPT Kubang Capai Rp12,86 Miliar, Sudah 68,87 Persen dari Target

Bapenda Provinsi Riau mencatat realisasi penerimaan pajak daerah 2 UPT hingga Agustus 2025 sudah mencapai target

Penulis: Syaiful Misgio | Editor: M Iqbal
Tribunpekanbaru.com/Syaiful Misgiono
BAYAR PAJAK - Warga sedang mengantri untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor di Samsat Kubang, Selasa (19/8/2025).  

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengelolaan Pendapatan Kubang dan Unit Pelayanan Pengelolaan Pendapatan Kampar Kiri, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau mencatat realisasi penerimaan pajak daerah hingga Agustus 2025 sudah mencapai Rp12,86 miliar atau 68,87 persen dari target tahunan sebesar Rp18,63 miliar.


Dari laporan resmi yang dirilis 16 Agustus 2025, sektor Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) masih menjadi penyumbang terbesar dengan realisasi Rp12,61 miliar atau 68,81 persen dari target Rp18,33 miliar. 


Sementara itu, Opsen PKB kabupaten/kota juga menunjukkan kontribusi signifikan dengan capaian Rp8,28 miliar.


Sektor Pajak Air Permukaan (AP) ikut menyumbang Rp213,26 juta atau 72,33 persen dari target Rp294,84 juta. Adapun pendapatan dari denda PKB berhasil menambah Rp31,27 juta ke kas daerah.


Kepala UPT Pengelolaan Pendapatan Kubang, Deny Adrian Salim, SE menyampaikan capaian ini tidak lepas dari kerja sama berbagai pihak dan kesadaran masyarakat dalam menunaikan kewajiban pajaknya.


“Realisasi penerimaan pajak sampai Agustus ini menunjukkan tren yang cukup positif. Kami optimistis hingga akhir tahun target yang ditetapkan bisa tercapai bahkan terlampaui,” ujarnya, Rabu (20/8/2025).


Dengan pencapaian ini, Bapenda Riau berharap kontribusi pajak daerah terus meningkat demi memperkuat pendapatan asli daerah (PAD) yang nantinya akan digunakan untuk pembangunan dan pelayanan masyarakat di Provinsi Riau. (Tribunpekanbaru.com/Syaiful Misgiono)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved