Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Jualan Singkong, Kakek 83 Tahun Masih Kuat Dorong Gerobak dan Jalan Jauh Setiap Hari

Status lansia tidak menghalangi Kasturi, untuk berjalan jauh setiap harinya, sembari mendorong gerobak, untuk menjual singkong.

Editor: Ariestia
Sripoku.com/Rahmad Zilhakim
Kakek Masturi yang bedagang singkong hingga berjalan puluhan kilometer. 

Laporan Wartawan sripoku.com, Rahmad Zilhakim

TRIBUN. COM, PALEMBANG - Status lansia tidak menghalangi Kasturi, untuk berjalan jauh setiap harinya, sembari mendorong gerobak, untuk menjual singkong.

Laki-laki 83 tahun itu, adalah warga Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Palembang, Sumatera Selatan.

Ia hidup nyaris seorang diri kini, karena sang istri sudah meninggal pada tahun lalu, dan lima anaknya sudah mapan di kediamannya masing-masing.

"Saya berjualan singkong sudah sekitar enam tahun terakhir," ujarnya kepada Sripoku.com, Jum'at (23/3/2018).

Baca: Berani, Dipalak 2 Pria yang Bawa Nama Instansi, Wanita Penumpang Grab Lakukan Tindakan Ini

Baca: Putra Mastur Dibilang Ganteng Kaya Stefan William, Terungkap Sosok Sang Ibunda

Singkong yang ia jual, adalah singkong yang ia beli sendiri dari para petani di wilayah sekitar Palembang.

Kepada pelanggannya, ia menjual singkong-singkong tersebut seharga Rp 5 ribu per kilogramnya.

Jika nasibnya sedang untung, dalam satu hari ia bisa mendapat Rp 125 ribu, hingga Rp 150 ribu rupiah dari hasil menjual singkong.

Namun ada kalanya penghasilannya sangat kecil.

"Namanya jualan kadang laku kadang tidak," katanya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kakek 83 Tahun Masih Kuat Mendorong Gerobak Setiap Hari Untuk Jual Singkong, http://www.tribunnews.com/regional/2018/03/24/kakek-83-tahun-masih-kuat-mendorong-gerobak-setiap-hari-untuk-jual-singkong.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved