Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanami Jalan Pemuda Pekanbaru dengan Pohon Pisang

Sekitar sepanjang 200 meter badan Jalan Pemuda, Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru ditanami pohon pisang dan pohon sawit, Rabu (2/5/2018).

Penulis: Theo Rizky | Editor: Ariestia
Tribun Pekanbaru/Theo Rizky
Sekitar sepanjang 200 meter badan Jalan Pemuda, Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru ditanami pohon pisang dan pohon sawit, Rabu (2/5/2018). 

Laporan Fotografer Tribunpekanbaru.com, Theo Rizky

TRIBUNPEKANBARU.COM - Sekitar sepanjang 200 meter badan Jalan Pemuda, Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru ditanami pohon pisang dan pohon sawit, Rabu (2/5/2018).

Menurut seorang warga setempat bernama Syahrial, tanaman itu sengaja diletakkan warga yang tinggal di kawasan tersebut karena jalan yang sudah lama rusak itu tidak kunjung diperbaiki.

Terlebih lagi jalan tersebut sudah banyak mengakibatkan kecelakaan, terutama roda dua.

Baca: Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Sabu 55 Kg & Ekstasi 46 Ribu Butir, Modusnya Tak Disangka

"Warga sini yang letakkan (pohon pisang) tadi malam, sebelumnya ada ibu-ibu yang jatuh naik motor gara-gara lubang itu, kalau tak ada kecelakaan, tak akan juga kami letakkan pohon itu," kata Syahrial.

Dari pengamatan Tribunpekanbaru.com, ada belasan pohon yang diletakkan di jalan itu, arus lalu lintas pun tidak lancar karena pengendara berusaha menghindari lubang dan pohon tersebut.

Beberapa bulan sebelumnya, aksi ini pernah dilakukan ditempat yang sama, tetapi tidak berlangsung lama.

Namun karena tidak mendapatkan respon yang diharapkan dari perintah terkait, warga kembali melakukan aksi serupa untuk kedua kalinya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved