Pekanbaru
Hantam Pembatas Flyover Jalan Sudirman Pekanbaru, Truk Tangki Pertamina akan Segera Dievakuasi
Satu unit truk tangki Pertamina menghantam pembatas jalur flyover di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Senin (1/10/2018) pagi.
Penulis: Rizky Armanda | Editor: Ariestia
Laporan Wartawan Tribunpekanbaru.com, Rizky Armanda
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Satu unit truk tangki Pertamina menghantam pembatas jalur flyover di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Senin (1/10/2018) pagi.
Tampak kepala mobil ini sampai naik ke pembatas flyover.
Selain itu, bagian depan mobil tangki berkapasitas 8000 liter itu juga terlihat ringsek.
Baca: Gempa Susulan 5,1 SR Goncang Palu, Berpusat di Sigi Kedalaman 10 Km
Baca: Kenapa Tsunami Palu Bisa Tak Terdeteksi? Badan Informasi Geospasial Beberkan Masalahnya
Kecelakaan tunggal ini menyebabkan kemacetan di ruas jalan tersebut.
Pasca terjadinya kecelakaan, petugas dari Satlantas Polresta Pekanbaru dan Pertamina datang meninjau ke lokasi.
Saat ini petugas tengah menunggu mobil derek untuk mengevakuasi mobil tangki Pertamina ini. (*)