Atasi Gepeng, Dinsos Pekanbaru Bentuk Tim Reaksi Cepat
Bentuk keseriusan dalam penanganan gepeng, tahun 2016 ini Dinas Sosial Pekanbaru sudah membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC).
Penulis: Syafruddin Mirohi | Editor: M Iqbal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Syafruddin
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Dinas Sosial (Dinsos) Pekanbaru membantah pihaknya tidak bekerja, dalam mengatasi gepeng di Kota Pekanbaru ini. Bahkan bentuk keseriusan dalam penanganan gepeng tersebut, tahun 2016 ini Dinsos sudah membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC).
Kepala Dinsos Pekanbaru Khairani, Senin (4/1/2015) menjelaskan, TRC ini beranggotakan 12 orang, yang direkrut belum lama. Jumlah ini akan ditambah dengan PNS yang ada di Dinsos, yang kini masih diseleksi. Tim ini nanti akan bekerja setiap hari, siang dan malam. Nantinya akan dibagi beberapa shif.
"Dari beberapa masalah sosial/PMKS (penyandang masalah kesejahteraan sosial) ini, kita sudah tangani 6 persoalan. Dan kita lakukan secara intensif," tegasnya menjawab Tribunpekanbaru.com.
Berapa anggaran penanganan gepeng? Khairani mengaku lupa. Namun anggarannya ada di tahun 2016 ini. (*)
Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru
