IKLA akan Bentuk Panitia Mubes
jika jadwal Mubes sudah ditentukan, para tokoh pendiri IKLA mengundang seluruh masyarakat Luhak Agam, baik yang di rantau maupun di kampung halaman
Penulis: | Editor: M Iqbal
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Zul Indra
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Demi menghidupkan kembali Ikatan Keluarga Luhak Agam (IKLA), para pendiri dan anggota IKLA mengadakan rapat pada 13 April dan 4 Mei 2016 lalu. Rapat tersebut bertujuan untuk membentuk panitia Mubes yang bakal diselenggarakan dalam waktu dekat ini.
Tokoh Pendiri IKLA Riau, Ir Yusman Umar R kepada Tribun, Minggu (8/5/2016) mengatakan rapat tersebut bertujuan menyatukan visi dan misi agar IKLA bisa berjalan kembali dan menghimpun semua masyarakat dari Keluarga Luhak Agam. Sehingga nantinya bisa terbentuk panitia Mubes IKLA.
"Tujuan dari rapat itu adalah menyatukan implementasi bersama agar bisa terbentuk panitia mubes nantinya. Setelah terbentuk panitianya baru Kita adakan Mubes dalam waktu dekat ini,"ungkapnya.
Yusman menambahkan, jika jadwal Mubes sudah ditentukan, para tokoh pendiri IKLA mengundang seluruh masyarakat Luhak Agam, baik yang di rantau maupun di kampung halaman untuk turut menghadiri acara tersebut.
"Kami menghimbau pada dunsanak-dunsanak yang ada untuk menghadiri acara mubes IKLA. Mubes itu bertujuan untuk menjadikan Agam lebih punya jati diri, cita-cita dan silaturahmi yang kuat, bersatu dan tidak berorientasi kepentingan dan politik,"ucapnya.
Yusman menyatakan, sejak awal IKLA dibentuk secara independen. Dimana dirinya merupakan Ketua umum pertama IKLA, dilanjutkan oleh H Rasbudi, namun tidak berjalan sejak dari awal dan diganti oleh Yorva, hanya berselang dua tahun, IKLA kembali vakum.
"Kita tidak ingin vakum lebih lama, makanya segera Kita Mubes untuk menentukan kepengurusan IKLA yang baru. Diharapkan setelah terbentuk nanti IKLA berjalan terus tanpa ada halangan,"harapnya.
Sementara itu Tokoh Pendiri IKLA lainnya, Ir H Marjoni Hendri mengatakan IKLA terbentuk berdasarkan simposium Sipasan di lubuk basung, yang disaksikan oleh Mantan Gubernur Sumbar, Gamwan Fauzi, anggota DPR RI, Muktar Naim dan mantan Menteri Sosial, Bachtiar kamsah. (*)
Baca Selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru
