Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Gempa Aceh

Sejumlah Bangunan di Aceh Besar Juga Rusak Akibat Gempa 6,4 SR

Data sementara ada sejumlah bangunan di Gampong Seubam Lhok, Kecamatan Montasik, Kabupaten Aceh Besar yang rusak akibat gempa

Editor: harismanto
Serambi Indonesia/DOK BPBD
Bangunan milik masyarakat di Gampong Seubam Lhok, Kecamatan Montasik ikut rubuh diguncang gempa 6,4 SR pada Rabu (7/12/2016) subuh. 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Nasir Nurdin
TRIBUNPEKANBARU.COM, BANDA ACEH - Sejumlah bangunan di kawasan Kabupaten Aceh Besar dilaporkan ikut rusak akibat gempa 6,4 SR yang berpusat di Pidie Jaya (Pijay) pada Rabu subuh tadi.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil kepada Serambinews.com melaporkan, data sementara ada sejumlah bangunan di Gampong Seubam Lhok, Kecamatan Montasik, Kabupaten Aceh Besar yang rusak akibat gempa yang terjadi pukul 05.03 WIB tersebut.

"Mengenai korban jiwa belum ada laporan," kata Ridwan.

Pihak BPBD Aceh Besar, menurut Ridwan telah menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk memantau dan mendata kerusakan.

Selain itu, Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BPBD Aceh Besar juga standby melaporkan perkembangan situasi pascagempa, termasuk berberkoordinasi dengan pihak kecamatan.

"Kita berharap dalam waktu 1x24 jam sudah ada laporan dampak gempa dari masing-masing kecamatan," demikian Ridwan Jamil.

Gempa bumi berkekuatan 6,4 SR mengguncang Aceh sekitar Pukul 05.03 WIB, Rabu (7/12/2016).

Berdasarkan informasi yang didapat dari situs BMKG. Pusat gempa berada pada 5.19 LU dan 96.36 BT, atau tepatnya terletak pada kedalaman 10 Km Timur Laut, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved