Sosok Google Doodle Katy Jurado, Aktris Tercantik di Masanya
Untuk menunjang kebutuhan hidup keluarganya itu, Katy bekerja sebagai kolumnis film dan penyiar radio.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Google Doodle selalu memberikan apresiasi untuk orang-orang yang memiliki pengaruh cukup tinggi terhadap dunia.
Setelah sebelumnya menampilkan Zhou Youguang, yang merupakan seorang ahli Linguistik asal Cina.
Hari ini, Google Doodle kembali menampilkan seorang tokoh bernama Katy Jurado.
Siapakah dia?
Dilansir Grid.ID dari imdb.com, Katy Jurado merupakan seorang pemain film asal Meksiko.
Katy dilahirkan dalam keluarga yang kaya raya pada 16 Januari 1924.
Katy tumbuh dengan kemewahan sampai usianya menginjak remaja.
Karena saat itu harta kekayaan keluarganya disita oleh pemerintah federal untuk dikembalikan kepada kaum petani yang tidak memiliki tanah.
Meski sudah tidak memiliki harta benda, namun Katy dan keluarganya masih tetap hidup dengan penuh cita-cita.
Katy dikenal sebagai aktris film yang cukup berani dalam berakting di dunia hollywood.
Selain menjalani karirnya sebagai pemain film, Katy masih melakukan beberapa pekerjaan lainnya.
Untuk menunjang kebutuhan hidup keluarganya itu, Katy bekerja sebagai kolumnis film dan penyiar radio.
Dalam perjalanan karirnya, Katy adalalah peraih Golden Globe Award untuk Aktris Pendukung Terbaik. Ia juga mendapat pengakuan dunia dengan penghargaan Silver Ariel dan beberapa nominasi Academy Awards.
Hari ini, Google memperingati ulang tahun Katy yang ke-94. Perempuan jelita ini lahir di Guadalajara, Meksiko, pada 6 Januari 1924. Katy Jurado meninggal Cuernavaca Meksiko, pada 5 Juli 2002, pada usia 78 tahun.
Semasa muda, Katy terkenal sangat jelita.
Bayangan untuk masa kini, mungkin setara dengan kecantikan Salma Hayek. Paras khas Meksikonya membuat banyak pria jatuh hati.
Salah satunya adalah penyanyi sekaligus aktor terkenal Frank Sinatra.
Sinatra yang jatuh hati sempat mengutarakan cintanya pada Katy. Namun, pernyataan cintanya tak berbalas manis. Katy menolaknya dan mengajaknya untuk berteman biasa.
