Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Punya Rumah Mewah di Solo, Pansel Capim KPK Minta Penjelasan Wakapolda Kalbar, Brigjen Sri Handayani

Kepemilikan rumah mewah milik Wakapolda Kalimantan Barat, Brigjen (Pol) Sri Handayani, di Jawa Tengah dipertanyakan.

Editor: Ilham Yafiz
KOMPAS.com/Deti Mega Purnamasari
Capim KPK Brigjen Sri Handayani usai mengikuti seleksi profil assessement di Gedung Lemhanas, Kamis (8/8/2019). 

Punya Rumah Mewah di Solo, Pansel Capim KPK Minta Penjelasan Wakapolda Kalbar, Brigjen Sri Handayani

TRIBUNPEKANBARU.COM - Kepemilikan rumah mewah milik Wakapolda Kalimantan Barat, Brigjen (Pol) Sri Handayani, di Jawa Tengah dipertanyakan.

Kepemilikan rumah di Lor in Residence, Adi Sumarmo, Solo menjadi pertanyaan Anggota Panitia Seleksi Capim KPK, Marcus Priyo Gunarto.

Momen tersebut ditanyakan Marcus ketika menjalani wawancara serta uji publik di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2019).

"Di sini dilaporkan Anda punya rumah mewah di Lor in Residence, Adi Sumarmo, Solo. Bisa dijelaskan seberapa mewah rumah ibu dan bagaimana mendapatkannya?" tanya Marcus.

Sri menjelaskan, ia tak dapat menggambarkan rumahnya yang disebut Marcus sebagai rumah mewah itu.

Sebab, mewah atau tidak adalah sesuatu yang relatif.

Baca: Calon Pimpinan KPK Dilaporkan ke Polisi, Dalam Perkara Apa?

Baca: Ratusan Pegawai KPK Tolak Irjen Firli Jadi Pimpinan KPK?

Baca: Viral Warganet Tandatangani Petisi Presiden Jokowi, Coret Capim KPK Bermasalah

Meski demikian, wanita yang saat ini menjabat sebagai Wakil Kepazla Polda Kalimantan Barat mengakui bahwa itu adalah rumahnya.

Ia membelinya secara kredit. Sri sekaligus menjelaskan bahwa sebelum menjadi polisi, ia adalah atlet nasional lari gawang dan ia sering memenangi kejuaraan. 

Dari bonus itulah ia membeli rumah tersebut. 

"Rumah yang saya dapat itu adalah kredit. Namun, perlu diketahui bapak bahwa sebelum masuk polisi itu saya atlet nasional dan pemegang rekor 400 gawang," ujar dia.

"Bicara soal atlet nasional, tentu di situ ada bonus yang saya dapat. Mulai dari SMP sampai dengan polisi saya masih atlet nasional," lanjut Sri.

Ia tidak merinci kejuaraan apa saja yang pernah dimenanginya.

Ia juga mengatakan, kariernya di kepolisian cukup mumpuni.

Namun, ia tidak suka menabung. Apabila ada uang, ia selalu langsung membelanjakannya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved