Kualifikasi Piala Dunia 2022
VIDEO Live Streaming Penyisihan Grup G Timnas Indonesia Vs Thailand Live Malam Ini Jam 19.30
berikut link Live Streaming Penyisihan Grup G Timnas Indonesia Vs Thailand Live Malam Ini Jam 19.30 WIB di Mola Tv dan TVRI
"Hasil selain kemenangan melawan Indonesia akan mengakhiri periode 'bulan madu' Nishino bersama pendukung Thailand karena skuat Gajah Putih akan terlempar dari perebutan tiket Piala Dunia 2022 mengingat UEA menjadi tim lain dalam grup ini," tulis Bangkok Post.
Tuan rumah punya mata-mata
Partai kontra Thailand wajib dimenangi oleh Timnas Indonesia mengingat pada laga pertama Tim Garuda takluk 2-3 dari Malaysia.
Thailand sendiri tak meraih hasil maksimal pada laga pertama, tim beralias Gajah Putih itu ditahan imbang Vietnam dengan skor 0-0 di kandang.
Selain memanfaatkan dukungan suporter fanatik karena bermain di markas sendiri, Timnas Indonesia juga memiliki tiga pemain yang bisa berperan sebagai mata-mata.
Ada duet bek tengah, Yanto Basna dan Victor Igbonefo, yang saat ini bermain di Liga Thailand.
Kedua pemain yang sama-sama pernah memperkuat Persib Bandung itu setidaknya mengerti gaya permainan timnas Thailand karena telah merumput di liga negara tersebut.
Yanto Basna dua musim bermain di Liga Thailand dengan membela dua tim yang berbeda.
Pada musim 2018, Yanto Basna memperkuat Khon Kaen FC yang kala itu berlaga di kasta kedua Liga Thailand alias Thai League 2.
Pemain kelahiran Sorong, Papua, itu nyaris mengantarkan Khon Kaen promosi ke kasta tertinggi dan akhirnya memilih hengkang pada akhir musim lalu.
Yanto Basna kemudian berlabuh ke tim Thai Leagie 1, Sukhotai FC pada awal musim 2019.
Pemain 24 tahun itu lima kali tampil di tim beralias The Fire Bat itu.
Selain Yanto Basna ada juga Victor Igbonefo yang saat ini berkarier di Thai League 1 bersama PTT Rayong.
Setelah hijrah dari Persib Bandung pada akhir Liga 1 2018, Igbonefo hengkang ke Thailand.
Sebelum bergabung dengan PTT Rayong, Victor Igbonefo kenyang pengalaman di Liga Thailand setelah membela Chiangrai United, Osotspa Samut Prakan, Navy, dan Nakhon Ratchasima.