Tes Swab Massal di Pasar Raya Padang, Jumlah yang Positif Virus Corona Tercatat 223 Orang
Dilakukan dalam dua tahap. Ada seribuan lebih yang mengikuti tes swab di Pasar Raya Padang. Hasilnya 223 orang dinyatakan positif virus corona
TRIBUNPEKANBARU.COM- Sebanyak 168 orang dinyatakan positif virus corona dari seribu lebih yang melakukan tes swab tenggorokan di Kota Padang.
Mereka yang dinyatakan positif virus corona setelah melakukan tes di Pasar Raya Padang.
Dengan tambahan tersebut jumlah seluruhnya warga yang positif virus corona dari klaster Pasar Raya Padang berjumlah 223 orang.
Mengejutkannya tidak hanya pedagang saja yang yang terkonfirmasi positif, namun juga keluarga dari pedagang.
• VIDEO Update Virus Corona di Indonesia, Sabtu 30 Mei: Bertambah 523 Kasus, Total Jadi 25.773
• Penggal Kepala Umatnya dengan Kapak, Pemuka Agama Ini Berdalih Dapat Mimpi Hentikan Wabah Corona
• UPDATE! Delapan Provinsi yang Tidak Mengalami Penambahan Kasus Positif Corona

Demikian dikatakan Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang, Andree H Algamar.
Menurutnya hingga Sabtu (30/5/2020), tercatat 1.143 orang yang mengikuti swab tenggorokan di Pasar Raya Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Menurutnya, dari jumlah tersebut, sebanyak 168 orang terkonfirmasi positif covid-19
"Tercatat sebanyak 168, hingga hari ini (Sabtu -red) bertambah 10 org lagi yang positif covid-19," kata Andree H Algamar, Sabtu (30/5/2020).
Ia menambahkan, pengambilan swab sudah dilakulan selama dua tahap, sebelum lebaran dan sesudah lebaran.
Sampai saat ini penyebaran kasus positif covid-19 Kalster Pasar Raya Padang, keselurahnya sudah 223 orang.
"Dari data lengkap Dinkes, Klaster Pasar Raya Padang sudah 223 orang yang positif covid-19," ujar Andree H Algamar.
Ia menjelaskan, penyebaran kasus postif covid-19 kalster Pasar Raya Padang bukan hanya pedagang.
Namun katanya, terdapat juga kasus positif hasil tracing terhadap keluarga pedagang positif.
• VIDEO Update Virus Corona di Dunia 30 Mei: Capai 6,02 Juta Orang Terinfeksi, 366.792 Meninggal Dunia
• Diberi Nama GX-19 Hingga Jadi Kabar Gembira, Vaksin Virus Corona Akan Diuji Klinis Ke Manusia Juni
• Nyonya N dan Gadis SN Tertular Covid-19 dari Pasien Klaster Magetan, Positif Corona Naik 6 Kasus

"Kemudian petugas, pengawas Pasar Raya Padang serta pembeli yang berbelanja ke Pasar Raya Padang," tambah Andree H Algamar.
Menurutnya, peningkatan positif covid-19 di Klaster Pasar Raya Padang dikarena pelaksanaan swab tenggorokan secara massal di depan Mall Pelayanan Publik, di Blok III lantai 4 Pasar Raya Padang. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunpadang.com dengan judul Seribu Lebih Orang Ikuti Swab di Pasar Raya Padang, Seratusan lebih yang Positif Covid-19
• Covid-19 Klaster Pasar Raya Padang Membengkak, 222 Warga Terinfeksi Virus Corona, 2.000 Orang Diswab