Bengkalis
Aksi Terekam CCTV,3 Warga Sungai Apit Siak Diamankan Usai Curi Genset Mesjid di Bukit Batu Bengkalis
Berdasarkan rekaman CCTV ini petugas unit Reskrim Polsek Bukit Batu melakukan pelacakan nomor Polisi kendaraan tersebut.
Penulis: Muhammad Natsir | Editor: CandraDani
"Sekitar pukul 03.00 WIB petugas berhasil menemukan Su di rumahnya. Selain itu barang bukti yang diambil dari masjid Al Mujahidin berupa dua genset ditemukan ditempat tersebut.
"Mesin Genset ini dititipkan di rumah Su oleh dua tersangka pelaku pencurian. Mereka juga mendapat upah dari Su sebesar 500 ribu rupiah setelah penitipan dilakukan dua tersangka utama ini," terang Kasat.
Selanjutnya terhadap tersangka dilakukan pengembangan terkait kemungkinan ada TKP lainnya di Kecamatan Bukit Batu yang pernah dibongkar oleh para tersangka. Pengakuan tersangka mereka sudah pernah berhasil dua kali melakukan pencurian lainnya.
"Diantaranya pencurian di Masjid Nur Hidayah Desa Buruk Bakul, disana mereka juga mengambil satu unit mesin Genset Masjid Nurul Hidayah. Selain itu aksi lainnya dilakukan MTs Miftahulsalam Desa Sungai Siput, di sini juga mereka mengambil satu unit Genset," tambah AKP Andrie.
• Permohonan Terdakwa Bupati Bengkalis Nonaktif Amril Mukminin Pindah ke Rutan Pekanbaru Dikabulkan
Saat ini tiga tersangka sudah berada Mapolsek Bukit Batu. Penyidik perkara ini masih terus mendalami pemeriksaan tersangka.(Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)