Sholawat Nabi
Baca Sholawat di Malam Jumat, Ini Syafaatnya, 11 Sholawat Nabi Muhammad SAW yang Dibaca Setiap Waktu
Inilah syafaat bagi seseorang yang membaca Sholawat di malam jumat. Terttuang dalam hadis Nabi Muhammad SAW
TRIBUNPEKANBARU.COM- Sholawat Nabi MUhammad SAW bukan hanya sebagai bacaan biasa saja.
Sholawat harus menjadi bagian dari kehidupan manusia di atas muka bumi ini.
Bahkan anjuran Sholawat kepada Nabi Muhammad SAW begitu jelas tertulis dalam Alquran
إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا
“Sesungguhnya Allah dan Malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kalian untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.”
Ayat tersebut tertulis di dalam surat Al Ahzaab ayat 56
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
أَكْثِرُوا الصَّلاَةَ عَلَيَّ يَوْمَ الْجُمُعَةِ وَلَيْلَةَ الْجُمُعَةِ، فَمَنْ صَلَّى عَلَيَّ صَلاَةً صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ عَشْرًا.
“Perbanyaklah kalian membaca shalawat kepadaku pada hari dan malam Jum’at, barangsiapa yang bershalawat kepadaku sekali niscaya Allah bershalawat kepadanya sepuluh kali.”
Jadi tidak ada keraguan bagi seseorang untuk bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW
Amalan Sholawat ini memiliki keutamaan yang berbeda-beda.
Salawat yang menggambarkan kecintaan kita kepada Rosulullah SAW.
Maulid Nabi adalah peringatan hari lahir Nabi Muhammad, yang jatuh pada 12 Rabiul Awal (kalender Islam).
Sebenarnya ada dua versi tentang kelahiran Muhammad atau Maulid Nabi
Menurut riwayat yang bersumber dari sahabat Nabi, beliau lahir pada Senin 12 Rabi’ul Awwal tahun gajah.
Namun menurut riwayat yang bersumber dari ahlul bait Nabi, beliau lahir saat terbit fajar, hari Jumat 17 Rabiul Awwal tahun gajah.
