Kaesang Bakal Menikah? Keluarga Nadya Arifta Angkat Bicara
Sampai saat ini, Firdaus menyebut belum ada pertemuan antara keluarga Nadya Arifta dan keluarga Kaesang Pangarep.
Penulis: | Editor: Firmauli Sihaloho
Menurutnya, hal itu merupakan sesuatu yang wajar.
"Tanggapan saya sih itu hal yang masih wajar, karena kan biasa di Indonesia netizen ada yang pro dan kontra," ucapnya dikutip TribunJakarta.com, Selasa (9/3/2021).
Terlebih, lanjut Firdaus, publik tak mengetahui sosok sebenernya Nadya Arifta.
"Terlebih publik belum tahu siapa Nadya sesungguhnya, hanya melihat dari luar saja, belum kenal secara spesifik seperti apa Nadya, keseharian dan latar belakangnya," tutur Firdaus.
Lanjut Firdaus menyebut, keluarga belum memastikan ada atau tidaknya hubungan spesial antara Nadya Arifta dan Kaesang Pangarep.
Namun dilihat dari berita yang beredar, tanda-tanda hubungan spesial tersebut sudah ada.
"Dari saya belum berani berstatment," ucapnya.
Firdaus lantas mengungkap soal isu Kaesang Pangarep akan melamar keponakannya tersebut.
Pasalnya saat ini, hal tersebut sedang ramai jadi sorotan.
Firdaus membeberkan obrolan orang tua Nadya Arifta.
"Saya ngobrol langsung lewat telepon sama paman Nadya, uwanya, atau orang yang dituakan lah istilahnya, belum ada tuh statment dari orangtua Nadya bahwa habis lebaran mau nikah itu belum ada,"
"Jadi kalau ada statment bahwa Nadya dan Kaesang akan melangsungkan pernikahan, kami juga belum berani statment lebih jauh," sambung Firdaus.
Tak ada pembicaraan apapun terkait hal tersebut, Firdaus memastikan kabar yang beredar mengenai lamaran hoaks.
"Itu saya hoaks lah, saya bisa pastikan hoaks," ucap Firdaus.
Ditanya lebih lanjut soal hubungan Nadya Arifta dan Kaesang Pangarep, Firdaus mengaku tak begitu mengetahuinya.
