Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Video Berita

VIDEO: Angin Puting Beliung Terjang 2 Wilayah di Bandung, Tercipta Karena Instabilitas Atmosfer

Lima sepeda motor dan tujuh kios menjadi korban tumbangnya dua pohon akibat angin puting beliung yang melanda Kota Bandung.

Editor: jefri irwan

Lima sepeda motor dan tujuh kios menjadi korban tumbangnya dua pohon di Jalan Hassanudin, Kelurahan Lebak Gede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

Pohon tumbang saat hujan deras disertai angin kencang yang melanda sebagian besar wilayah Kota Bandung, Minggu (28/3/2021) sekitar pukul 15.00 WIB.

Selain itu, dampak tumbangnya dua pohon angsana dan flamboyan tersebut, tiga pemotor yang tengah melintas wilayah tersebut terjatuh.

Bahkan satu di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka berat.

Petugas memotong dahan pohon Angsana yang tumbang menimpa kios tenda makanan-minuman dan sepeda motor yang tengah teparkir di Hassanudin, Kelurahan Lebak Gede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Minggu (28/3/2021).
Petugas memotong dahan pohon Angsana yang tumbang menimpa kios tenda makanan-minuman dan sepeda motor yang tengah teparkir di Hassanudin, Kelurahan Lebak Gede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Minggu (28/3/2021). (Tribun Jabar/Cipta Permana)

Kepala Seksi Rescue Diskar PB Kota Bandung, Yogi Mamesa, mengatakan, berdasarkan laporan awal yang diterima dari seorang warga bernama Fendi yang menghubungi emergency call 113 Diskar PB Kota Bandung, peristiwa pohon tumbang tersebut terjadi sekitar pukul 15.50 WIB.

"Untuk proses evakuasi, kami langsung terjunkan satu tim rescue ke lokasi kejadian. Setelah berkoordinasi dengan pelapor dan aparat kewilayahan setempat, tim langsung bergerak memotong pohon tersebut menjadi beberapa bagian kecil dengan menggunakan chainsaw (gergaji mesin) dan memindahkannya ke lokasi aman agar tidak menggangu arus lalu lintas," ujar Yogi saat di hubungi melalui sambungan telepon, Minggu (28/3/2021).

Mengenai para pemotor, dia mengatakan, setelah di berikan pertolongan pertama, mereka ada yang langsung melanjutkan perjalanan.

"Dari beberapa motor yang tertimpa dahan pohon yang ambruk, rata-rata tengah terparkir. Hanya ada tiga pemotor yang sedang melintas menjadi korban. Dua orang mengalami luka ringan, sedangkan satu orang lainnya harus di bawa ke rumah sakit terdekat karena berdasarkan laporan anggota, lukanya cukup serius," ucapnya.

Pantauan Tribun Jabar di sekitar lokasi kejadian, sejumlah petugas dari Diskar PB Kota Bandung dan DPKP3 Kota Bandung berjibaku mengevakuasi pohon tumbang tersebut dengan menggunakan berbagai peralatan, seperti gergaji mesin dan golok.

Tampak kerusakan dari beberapa tenda kios yang berjualan aneka makanan-minuman, tepat samping Kampus Unpad Dipatiukur alami dampak cukup parah.

Bahkan di antaranya mematahkan atap dan tiang penyangga tenda hingga terbelah menjadi dua bagian. Juga membuat beberapa makanan yang sudah siap dihidangkan berjatuhan ke tanah.

Proses evakuasi petugas dihadapkan pada beberapa kendala.

Selain besarnya ukuran pohon yang diperkirakan berdiameter 40 cm hingga 50 cm dengan tinggi sekitar meter, tetapi juga sisa genangan banjir cileuncang yang masih ada pascahujan deras. (*)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Satu Pemotor Alami Luka Berat Tertimpa Pohon Tumbang di Lebak Gede Bandung, Tujuh Kios Jadi Korban

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved