Siapa Sebenarnya Bahlil Lahadalia? Dulu Sopir Angkot Kini Bos Kaya Raya, Calon Menteri Jokowi
Nama Bahlil Lahadalia saat ini menjadi salah satu nama yang disebut-sebut bakal masuk ke dalam jajaran menteri baru Jokowi.
Tak lama kemudian, Bahlil Lahadalia memutuskan untuk mengundurkan diri dari perusahaan yang dibangunnya bersama teman-temannya tersebut.
Setelah resign, Bahlil diberi dividen sebesar Rp 600 juta yang kemudian digunakannya sebagai modal untuk membangun perusahaan perdagangan (trading) kayu.
Kini Bahlil memiliki 10 perusahaan di berbagai bidang di bawah bendera PT Rifa Capital sebagai holding company.
5. Sempat Jadi Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)
Rincian Biodata Bahlil Lahadalia
Pendidikan:
- SD Negeri 1 Seram Timur
- SMP Negeri 1 Seram Timur
- SMEA YAPIS Fakfak
- Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Port Numbay, Jayapura, Papua
Karier:
- Bendahara Umum PB Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)
- Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (2003)
- Pemilik PT Bersama Papua Unggul
- Pemilik PT Dwijati Sukses
- Pemilik PT Rifa Capital Holding Company
- Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) (2015-2019)
KSP Bocorkan Reshuffle Kabinet Pekan Ini
Isu reshuffle mencuat setelah DPR menyetujui dibentuknya penggabungan Kemendikbud dengan Kemenristek, dan pembentukan Kementerian Investasi.
Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin mengungkapkan waktu diselenggarakannya reshuffle kabinet dalam waktu dekat ini.
Setelah mengikuti kebiasaan Presiden Jokowi terkait reshuffle kabinet, Ngabalin meyakini reshuffle kabinet kali ini akan dilakukan secara cepat.
"Dari biasanya, saya tahu dan beberapa kali saya ikuti Bapak Presiden tidak akan lambat mengambil keputusan."
"Dan beliau tidak memiliki ketergantungan dengan siapapun untuk mengambil satu keputusan yang tepat," kata Ngabalin, dalam tayangan Kompas TV, Selasa (13/4/2021).
Ngabalin pun membocorkan, reshuffle kabinet kali ini akan dilakukan dalam waktu dekat, tepatnya pada pekan ini.
"Dan tinggal kita tunggu waktunya dalam pekan ini," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di tribunbatam
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/bahlil-lahadalia-bersama-presiden-jokowi.jpg)