Liga Italia
Begitu Bangganya Empoli Kalahkan Juventus, Sang Pelatih: Ini Bisa Diceritakan ke Cucu-cucu!
Dia menyebut kemenangan atas Juventus adalah sesuatu yang bisa diceritakan kepada cucu-cucu.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Juventus takluk dari Empoli pada pertandingan Minggu (29/8/2021) dini hari WIB.
Tim Promosi itu bahkan mengalahkan Juventus di Stadion Allianz.
Bagi Empoli, laga tandang melawan klub sekelas Juventus tentu menjadi rintangan berat.
Setelah melihat rekor pertemuan kedua tim, Empoli pun layak disebut sebagai tim yang tak diunggulkan.
Mereka sudah menelan 11 kekalahan dan satu kali imbang dari 12 laga tandang kontra Juventus di pentas Liga Italia.
Wajar jika Empoli diprediksi menelan kekelahannya yang ke-12 di markas Juventus kala dijadwalkan bertamu ke Stadion Allianz pada pekan kedua Serie A 2021-2022.
Namun, kejutan terjadi.
Di bawah asuhan Aurelio Andreazzoli, Empoli yang bahkan datang dengan status tim promosi sukses mencuri kemenangan pertama di markas Juventus.
Baca juga: Bukti Juventus Tak Bisa Tanpa Ronaldo, Catat Sejarah Buruk Kalah dari Empoli di Liga Italia
Baca juga: PREDIKSI Formasi Wolves vs Manchester United Malam Ini: Ronaldo Tak Main?
Empoli mengakhiri pertandingan dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang dari pemain 29 tahun jebolan akademi AC Milan, Leonardo Mancuso, pada menit ke-21.
Dalam sejarah pertemuan di Liga Italia, ini adalah kemenangan tandang pertama Empoli atas Juventus sejak 1987.
Selain itu, Empoli juga berhasil mencetak gol tandang melawan Juventus untuk kali pertama sejak Januari 2006.
Terkait pencapaian itu, Aurelio Andreazzoli selaku pelatih mengatakan bahwa Empoli akan menjadi tim yang sanggup bersaing di kasta tertinggi Liga Italia.
Baca juga: Jumlah Rakaat Serta Waktu Melakanakan Sholat Dhuha, Ini Keutamaannya
Baca juga: WHO Minta Vaksin Booster Ditunda, Kemenkes Indonesia Tetap Lanjut: Nakes Prioritas!
"Ini mungkin bersejarah, tetapi yang lebih penting bagi saya adalah mendapat tiga poin. Jelas, kemenangan di stadion ini (markas Juventus) membuatnya terasa lebih berharga," kata Andreazzoli, dikutip dari Football Italia.
"Saya memberi tahu para pemain bahwa itu (bersaing di Liga Italia) bisa dilakukan. Sekarang mereka telah menyadari itu. Kita semua sama, kita punya dua kaki dan dua tangan," ujar Andreazzoli.
"Itu bisa dilakukan dan keyakinan itulah yang kami bawa pulang malam ini, begitu juga dengan tiga poin," tutur Andreazzoli menegaskan.
