Koes Hendratmo Terbaring Meninggal di Kamar, Karyawan Curiga Tak Bisa Dihubungi, Rumah Terkunci
Presenter, penyanyi dan MC senior Koes Hendratmo meninggal sendirian di rumahnya. Berawal dari kecurigaan karyawan tak bisa dihubungi rumah terkunci
Dikutip dari Wartakotalive, jenazah Koes Hendratmo tiba dimakamnkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Selasa (7/9/2021).
Jenazah Koes Hendratmo dimakamkan sekitar pukul 17.00 WIB.
Namun, baru 30 menit kemudian jenazah baru dimakamkan karena menunggu kedatangan anaknya, Bonita dari Yogyakarta ke Jakarta.
Proses pemakaman berjalan begitu haru. Bonita, anak dari Koes Hendratmo terlihat menangis pilu selama pemakaman ayahnya berlangsung.
Setelah jenazah Koes Hendartmo menyatu dengan tanah, Bonita memanjatkan doa di atas pusara sang ayah sambil menitihkan air mata.
Bonita menuturkan Koes Hendratmo memiliki fisik yang kuat.
Meski memiliki riwayat asma dan penyakit jantung, ayahnya itu berhasil melewati masa kritis saat terpapar Covid-19 beberapa waktu silam, di usianya yang tak lagi muda, 78 tahun.
Padahal asma sempat memperburuk kondisinya.
Demikian cerita Bonita saat ditemui usai pemakaman Koes Hendratmo, ayahnya, di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Selasa (7/9/2021).
Saat terpapar Covid-19, Bonita menyebutkan paru-paru bagian bawah dekat ulu hati ayahnya itu, terdapat cairan yang tidak diketahui darimana asalnya.
Bahkan, ia juga tidak tahu apakah cairan di paru-paru Koes bisa dibersihkan atau tidak. Namun, di luar dugaan Koes Hendratmo berhasil pulih.
Makanya, Bonita sempat terkejut saat mendengar kabar ayahnya meninggal dunia.
Ingatannya mundur ke belakang. Bonita menduga kalau ayahnya merasa terpukul karena saat Lebaran sang istri lebih dulu berpulang.
"Mungkin juga karena waktu saat Lebaran istrinya meninggal, saya rasa itu juga sangat memukul hatinya dia," ucap Bonita.
Sebetulnya, sebelum Koes Hendratmo meninggal, Bonita ingin ke Jakarta agar dapat mengurus ayahnya yang baru saja sembuh dari Covid-19.
