Piala AFF 2020
Hasil Piala AFF 2020, Thailand Juara Grup A, Bisa Bertemu Malaysia atau Indonesia di Semifinal
Indonesia dan Malaysia kemungkinan bisa bertemu dengan Thailand di babak semifinal piala AFF 2020. Thailand sudah juara grup A
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Budi Rahmat
TRIBUNPEKANBARU.COM- Thailand juara grup A Piala AFF 2020 usai Dilaga pamungkas mengalahkan Singapura dengan skor telak 2-0.
Hasil tersebut tentu saja memudahkan Thailand di pertandingan selanjutnya
Menarik untuk dinantikan, siapakah calon lawan Thailand di babak semifinal.
Baca juga: Update Skor Akhir dan Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF 2020, usai Singapura Dikalahkan Thailand
Tentu saja itu bisa dipastikan setelah pertandingan Malaysia vs Indonesia dan Vietnam vs Kamboja.
Ini akan jadi pertaruhan terakhir bagi tim di grup B. Siapa yang akan juara grup dan menghindari pertemuan dengan Thailand.
Singapura juga siap menunggu lawannya di babak semifinal.
Tentu saja, Singapura akan menunggu siapa yang jadi juara grup B.
Kemungkinan Indonesia bertemu Thailand sangat terbuka
Pasukan Shin Tae Yong tersebut akan melakoni laga yang cukup berat menghadapi Malaysia.
Malaysia sendiri tentu saja antusias mendapatkan tiga angka untuk bisa melenggang ke babak semifinal.
Sebab, pulang mereka lolos hanya dengan kemenangan saja.
Jika imbang menghadapi Indonesia, maka Malaysia tersingkir.
Namun, jika menang maka Malaysia lolos bisa jadi juara grup atau Runner up.
Itu dipastikan melihat laga Vietnam vs Kamboja.
Bagaimana dengan Indonesia, tentu saja Garuda Indonesia punya peluang besar.
