Dipenjara Karena Dituduh Bunuh Istri, Ternyata Istri Pria ini Kabur Dengan Pria Lain
Seorang wanita di Motihari yang sebelumnya dinyatakan meninggal ditemukan tinggal bersama kekasihnya di Jalandhar, negara bagian Punjab, India.
Penulis: M Iqbal | Editor: Guruh Budi Wibowo
TRIBUNPEKANBARU.COM - Perselingkuhan memang penuh drama. Seorang pria di India dipenjara karena dituduh mertua telah membunuh istrinya.
Tak disangka, ternyata istri dari pria itu kabur dan kumpul kebo dengan pria selingkuhannya.
Kasus unik itu terjadi di distrik Motihari, negara bagian Bihar, India.
Seorang wanita di Motihari yang sebelumnya dinyatakan meninggal ditemukan tinggal bersama kekasihnya di Jalandhar, negara bagian Punjab, India.
Mirisnya lagi, sang suami harus menjalani hukuman di penjara atas tuduhan pembunuhannya atas istrinya tersebut.
Wanita itu bernama Shanti Devi, ia menikah dengan Dinesh Ram, seorang warga di Laxmipur, Bangladesh pada 14 Juni 2016 lalu.
Bertahun-tahun setelah menikah, Shanti diduga melarikan diri dari rumah suaminya pada 19 April dan pergi untuk tinggal bersama kekasihnya di Punjab.
Setelah wanita itu hilang, anggota keluarga Shanti menuduh Dinesh telah membunuhnya.
Tuduhan itu muncul karena Dinesh pernah menghina keluarga Shanti atas mahar pernikahan.
Shanti pun pernah mengaku ke orangtuanya jika ia pernah dipukul oleh suaminya lantaran masalah mahar.
Mendapat informnasi dari keluarga Shanti, polisi pun menangkap Dinesh tanpa upaya penyelidikan dan bukti yang lengkap.
Dinesh dipenjara dalam waktu yang cukup lama.
"Putri saya menikah dengan Dinesh Ram pada tahun 2016 tetapi pada 19 April, saya menerima informasi bahwa dia tidak ditemukan di mana pun. Saya pergi ke rumah mertuanya dan memeriksa tetapi sia-sia. Terakhir tahun, putri saya disiksa untuk mas kawin karena mertuanya menuntut sepeda motor dan uang tunai Rs 50.000." kata ayah Shanti, Yogendra Yadav seperti dilansir dari India Today.
Namun, hal menarik berubah ketika Petugas Station House mencium kelicikan Shanti dari ponselnya.
Dengan bantuan pengawasan teknis, polisi menemukan bahwa wanita yang dinyatakan meninggal itu sebenarnya tinggal bersama kekasihnya di distrik Jalandhar, Punjab.
