Kualifikasi Piala Asia 2023
FORMASI Timnas Indonesia vs Kuwait: Starting Line-up Termahal, Ternyata Tak Jauh Berbeda
Pelatih memasang 4 di lini depan, yakni Mubarak Al-Fanaini, Eid Al-Rasheedi, Shabaib Al-Khaldi, Bader Al-Mutawa.
Dalam FIFA Matchday itu, formasi starting line-up yang dipercaya Shin Tae-yong mirip seperti yang diturunkan Kuwait pada laga mereka di FIFA Matc Day.
Nadeo Argawinata di posisi kiper serta Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho, dan Asnawi Mangkualam di lini belakang.
Lini tengah sekaligus bertahan difokuskan pada Fachruddin Aryanto dan Marc Klok.
Saddil Ramdani, Stefano Lilipaly, dan Irfan Jaya menjadi trisula pendukung Muhammad Rafli di lini serang.
Formasi itu bekerja cukup dominan, tapi tak berhasil membobol gawang Bangladesh, sehingga laga berakhir 0-0.
Line-up termahalnya versi Transfermarkt hampir sama dengan saat menghadapi Bangladesh itu.
Hanya Fachruddin yang tak masuk, posisinya digantikan Rachmat Irianto.
Total market value line-up termahal Indonesia hanya beda tipis atau berimbang dengan Kuwait, yakni Rp 53 miliar.
Nilai pasar para pemain hampir merata, angka tertinggi dipegang Marc Klok dengan 450.000 euro dan terendah Muhammad Rafli 225.000 euro.
Pertandingan antara Kuwait dan Indonesia ini adalah duel tim tua dan muda.
Usia rata-rata pemain Kuwait 28,3 tahun, sedangkan Indonesia 23,6 tahun.
Bentrok kedua tim ini menjadi pembuka Grup A di Stadion Jaber Al-Ahmad, Kuwait City, Rabu (8/6/2022) pukul 23.15 WIB.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/line-up-termahal-kuwait-dan-indonesia.jpg)