Kualifikasi Piala Asia 2023
SKOR AKHIR Kuwait vs Indonesia dan Update Klasemen Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Tiga Poin
Indonesia berhasil mendapatkan tiga poin usai mengalahkan Kuwait dengan skor yang meyakinkan. Skuat Garuda membuka harapan lolos di Piala Asia 2023
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Budi Rahmat
Indonesia melayaninya dengan serangan balik yang cepat dan mematikan. Terlihat di menit ke 46 melalui Irianto.
Usai unggul 2-1, Indonesia terus berada dalam tekanan yang nyata dari tim tuan rumah. Beberapakali peluang yang didapatkan Kuwait benar-benar menguji konsistensi Indonesia.
Dalam serangkaian serangan tim tuan rumah, Indonesia berusaha bermain tenang dan berusaha untuk menjaga lini pertahanan mereka.
Peluang yang didapatkan Kuwait banyak yang membahayakan. Hanya saja penyelesaian mereka yang kurang baik. Pertahanan Indonesia juga masih cukup rapi dan konsentrasi.
Kuwait terus melakukan serangkaian serangan yang membahayakan. Namun sampai laga usai kedudukan 2-1 untuk Indonesia.(*)
(Tribunpekanbaru.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/kuwait-vs-indonesia-1.jpg)