Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Piala Asia 2023

Head to Head Timnas Indonesia vs Yordania, Skuad Garuda Belum Pernah Menang

Kini, Yordania dan Indonesia peringkat dua besar Grup A. Keduanya bakal saling sikut demi memperbesar peluang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Editor: M Iqbal
Tangkapan layar Twitter/PSSI
FOTO BERSAMA TKI- Shin Tae-yong dan para pemain timnas Indonesia berpose dengan latar para penonton yang kebanyakan TKI di Kuwait. Mereka berterima kasih kepada TKI yang datang dan memberikan dukungan langsung untuk timnas Garuda. Indonesia menang 2-1 atas Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Timnas Indonesia tampil mengejutkan di laga pembuka Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan tuan rumah, Kuwait pada pertandingan Rabu (8/6/2022).

Skuad Timnas Indonesia berhasil mendulang kemenangan dengan skor 2-1.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Yordania pada matchday kedua Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Berikut head to head Timnas Indonesia vs Yordania.

Untuk jadwal Timnas Indonesia vs Yordania bakal berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Ardiya, Kuwait, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.

Indonesia dan Yordania sama-sama memulai Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan hasil impresif.

Kedua tim nasional kompak mendulang kemenangan pada laga perdana.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sanggup mencuri tiga poin dari tuan rumah Kuwait pada Rabu (8/6/2022).

Sempat tertinggal lewat gol Yousef Nasser (40'), skuad Garuda comeback melalui penalti Marc Klok (44') dan gol Rachmat Irianto (47').

Sementara Yordania menang meyakinkan 2-0 atas Nepal berkat gol Ali Olwan (68') dan penalti Hamza Al-Dardour (82').

Yordania pun duduk di puncak klasemen Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 karena unggul agregat gol dari Indonesia.

Kini, kedua tim peringkat dua besar Grup A tersebut bakal saling sikut demi memperbesar peluang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Di atas kertas, timnas Yordania memang lebih diunggulkan ketimbang Timnas Indonesia.

Dari segi rangking FIFA, Yordania berada di peringkat ke-91, sedangkan Indonesia bercokol di posisi ke-159.

Secara head to head, The Chivalrous (julukan timnas Yordania) juga jauh lebih superior dalam empat laga terakhir melawan Indonesia.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved