Piala Dunia 2022
Siaran Langsung Semifinal Piala Dunia 2022, Perancis atau Maroko yang Jadi Lawan Argentina di Final
Pemenang laga Perancis vs Maroko ini sudah dinanti Argentina di Final Piala Dunia 2022 di partai puncak.
Tiga pemain Maroko lainnya yang juga diragukan tampil akibat cedera adalah Nayef Aguerd, Noussair Mazraoui, dan Abdelhamid Sabiri.
Romain Saiss hampir dipastikan tidak bisa bermain karena mengalami cedera cukup parah sampai harus ditandu keluar lapangan pada laga perempat final kontra Portugal.
Adapun satu-satunya pemain Maroko yang sudah pasti absen adalah Walid Cheddira (hukuman skors kartu merah).
Meski diunggulkan, timnas Perancis terbilang patut waspada karena Maroko terkenal memiliki pertahanan rapat dan berlapis.
Hal itu dibuktikan dengan catatan timnas Maroko yang hanya kebobolan satu kali dari lima laga sejak fase grup hingga perempat final Piala Dunia 2022.
Satu gol itupun lahir dari bunuh diri pemain Maroko sendiri.
Tidak hanya itu, Perancis juga harus waspada karena Maroko sudah pernah mempermalukan Belgia, Spanyol, sampai Portugal, dalam perjalanan menuju semifinal Piala Dunia 2022.
Untuk menyaksikan jalannya laga Prancis vs Maroko bisa ditonton secara langsung Live SCTV, Indosiar, dan streaming Vidio.
Live Streaming Prancis vs Maroko:
Tribunpekanbaru.com /Kompas.com/Tribunnews.com
