Dulu Tamara Bleszynski Ingin Penjarakan Ryszard Bleszynski, Kini Ryszard Bleszynski Membalas
Ryszard Bleszynski merasa Tamara Bleszynski sengaja ingin memenjarakannya. Kala itu Tamara Bleszynski melaporkan Ryszard Bleszynski ke Polda Jabar
Penulis: pitos punjadi | Editor: Nolpitos Hendri
Namun sidang yang beragendakan mediasi tersebut ditunda lantaran kakak Tamara Bleszynski itu sakit.
Padahal kuasa hukum Ryszard Bleszynski menyebut kliennya pengin sekali bertemu dengan Tamara Blezynski di sidang mediasi.
"Harusnya jadwalnya hari ini, pak Rik maupun ibu Tamara harus hadir. Kebetulan klien kita sakit, padahal dia pengen banget ketemu sama Tamara," kata Andy Mulia Siregar kuasa hukum Ryszard Bleszynski di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2023).
Kondisi terkini Ryszard Bleszynski pun telah diberitakan melalui surat yang diberikan kepada majelis hakim.
"Tapi tidak hadir karena sakit, ada surat sakitnya jadi tidak hadir," lanjut Andy Mulia Siregar.
Kemudian sidang lanjutan kasus dugaan wanprestasi akan digelar pada 15 Maret 2023.
"Mediasi akhirnya ditunda untuk tgl 15 Maret 2023," pungkas Andy Mulia Siregar.
Di sisi lain, Tamara Bleszynski mengaku kecewa karena sang kakak tidak bisa hadir dalam sidang mediasi.
Sebab ia sudah rela jauh-jauh dari Bali dan menitipkan anaknya ke sang sahabat untuk dapat dimediasi dengan Ryszard Bleszynski.
"Saya sudah jauh-jauh saya datang, saya tinggalin kerjaan saya, bahkan anak saya, Kenzou, saya meminta sahabat saya untuk menjaga karena saya harus hadir," tutur Tamara Bleszynski.
"Saya sedih kenapa justru yang menggugat saya Rp 34 miliar, yang ingin menyita warisan saya, hadir pun tidak, sedih," ujar Tamara Bleszynski melanjutkan.
Sebagian informasi, Ryszard Bleszynski mengugat Tamara Bleszynski atas kasus dugaan wanprestasi.
Tamara dinilai tidak memenuhi kesepakatan untuk patungan membayar biaya berobat ayah mereka ketika sakit.
Ryszard menggugat Tamara untuk ganti rugi senilai Rp 34 miliar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. sumber data: Tribunnews.com
( Tribunpekanbaru.com / Pitos Punjadi )
| Sang Kakak 2 Kali Mangkir Sidang, Tamara Bleszynski Kecewa hingga Merasa Dipermainkan |
|
|---|
| Tamara Bleszynski Bahas Soal Hotel Bukit Indah Puncak Warisan Sang Ayah |
|
|---|
| Rick Bleszynski Tak Hadir Sidang, Tamara Bleszynski Sedih Tak Bisa Bertemu |
|
|---|
| Sosok Rick Bleszynski - Abang Tamara Bleszynski : Pengusaha Sukses di Amerika |
|
|---|
| Tamara Bleszynski Ungkap Siapa Sebenarnya Ryzard Bleszynski, Dia Adalah Rick Bleszynski |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/tamara-bleszynski-baru-saja-meluapkan-emosinya-pada-komentar-dari-netizen-soal-baju-renang.jpg)