Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Bengkalis

Tim Karhutla Bengkalis Berjibaku Padamkan Karhutla di Tasik Serai yang Muncul Sabtu Kemarin

Satu titik api kembali ditemukan di Wilayah Bengkalis sejak, Sabtu (17/6/2023) kemarin.

Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Ariestia
istimewa
Satu titik api kembali ditemukan di Wilayah Bengkalis sejak, Sabtu (17/6/2023) kemarin. FOTO ILUSTRASI 

TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Satu titik api kembali ditemukan di Wilayah Bengkalis sejak, Sabtu (17/6/2023) kemarin.

Hal ini diungkap langsung Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Bengkalis Supandi kepada tribunpekanbaru.com, Minggu (18/6) sore.

Menurut dia saat ini upaya pemadaman masih terus dilakukan tim gabungan Karhutla Bengkalis di lokasi.

Karhutla terjadi di wilayah kecamatan Tualang Mandau Desa Tasik Serai.

"Sudah dua hari ini ditemukan titik api di sana, saat ini petugas gabungan tengah berupaya melakukan pemadaman melalui jalur darat," terang Supandi.

Menurut dia, untuk luas lahan yang terbakar masih menunggu laporan dari petugas di lapangan.

Petugas saat ini masih berjibaku.

Selain itu upaya pemadaman juga dibantu tim Karhutla BPBD Provinsi Riau melalui udara. Mereka melakukan pemadaman dengan menggunakan helikopter.

"Tim udara juga sudah turun melakukan water bombing dilokasi, untuk data lengkapnya kita menunggu dari petugas di lapangan," singkat Supandi. (Tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved