Berita Dumai
CJH Dumai Kloter 32 Telah Sampai di Mekah Langsung Laksanakan Ibadah Umrah
CJH Dumai yang tergabung dalam Kloter 32 sebanyak 15 orang, sudah berada di Mekah pada hari ini, Jumat (23/6/2023)
Penulis: Donny Kusuma Putra | Editor: Nurul Qomariah
Dirinya meminta kepada ketua regu ataupun rombongan, untuk selalu mengingatkan para CJH agar tetap menjaga kesehatan dan menjalankan ibadah sewajarnya saja.
"Saya juga berpesan agar seluruh CJH disiplin. Ada ketua kloter atau ketua regu atau pembimbing haji," ujar Paisal.
"Kita berharap seluruh CJH ikuti peraturan dari pemerintah yang disampaikan oleh masing-masing ketua kloter atau pembimbing haji agar seluruh rangkaian ibadah haji dapat dilaksanakan dengan baik dan tertib," pesannya
Bukan hanya itu saja, Paisal meminta agar seluruh CJH menjaga kebersamaan dan kekompakan, dengan menjaga kekompakan, diharapkan bisa memperlancar ibadah haji selama di Mekah.
"Paling penting adalah kesabaran dan kesehatan harus tetap dijaga, sebab ibadah haji merupakan ibadah fisik, jangan sampai kita jatuh sakit," ucap Paisal.
( Tribunpekanbaru.com / Donny Kusuma Putra )
| Kepala OPD Dumai Dilarang Keluar Kota, Ini Sebabnya |
|
|---|
| Wako Dumai Heran Masih Banyak Warga Buang Sampah di Pinggir Jalan |
|
|---|
| Pemko Dumai Akan Gelar Upacara HUT ke-80 RI di Tempat Berbeda dari Tahun Sebelumnya |
|
|---|
| Jalan yang Sempat Ditanami Pohon Pisang di Dumai Bakal Segera Diperbaiki Dinas PU |
|
|---|
| Resmi Jabat Kapolres Dumai, AKBP Angga Febrian Herlambang Siap Bersinergi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.