Demi iPhone 14, Suami Istri di India Ini Rela Jual Bayi Laki-lakinya
Pasangan suami istri di India ini viral setelah ketahuan jual bayinya demi bisa membeli iPhone 14
Tetangga curiga dengan iPhone 14 yang dimiliki Jaydev dan Sathi lantaran mereka tahu pasangan suami-istri ini tidak mampu membeli ponsel yang begitu mahal.
Diketahui, iPhone 14 di India dibanderol sekitar 100.000 rupee atau sekitar Rp 18.360.380.
Berbekal rasa curiga terhadap keberadaan bayi dan kepemilikan iPhone, tetangga Jaydev dan Sathi akhirnya melaporkan keduanya ke anggota dewan setempat pada Sabtu (26/7/2023).
Anggota dewan lalu membuat laporan ke polisi. Tak lama kemudian, Sathi ditangkap, sedangkan suaminya buron.
Sementara itu, bayi laki-laki yang dijual Sathi dan Jaydev diselamatkan dari seorang wanita di Khardaha, Bengal Barat.
Dalam kasus ini, Jaydev dan Sathi dijerat dengan pelanggaran perdagangan manusia.
Selain itu, keduanya juga didakwa atas penyalahgunaan narkoba.
Dilansir dari Live Mint, peristiwa orangtua menjual bayinya demi iPhone bukan kali pertama terjadi.
Sebelumnya, peristiwa serupa pernah dilakukan oleh pasangan suami istri asal Tiongkok yang menjual bayi perempuannya berusia 18 hari seharga 3.530 dolar AS atau setara Rp 53.618.935 agar dapat membeli iPhone.
Tak hanya itu, wanita asal Australia juga mengungkapkan keinginannya di pengadilan untuk menukar anaknya yang belum lahir dengan iPhone.
Ia mengunci dua putrinya di dalam mobil selama sembilan jam yang berujung pada kematian kedua buah hatinya.
| Presiden Prabowo Tebar Ancaman kepada Para Menteri: Bakal Dicopot Jika Tiga Kali Berulah |
|
|---|
| KRONOLOGI 2 Siswa SMA Tewas Usai Meloncat ke Sungai |
|
|---|
| Bahkan Luhut Pun Mengakui Proyek Whoosh Sejak Dulu Sudah Busuk: Kini Utangnya Tembus Ratusan Triliun |
|
|---|
| 'Katanya Pak Haji' Erin Sindir Andre Taulany dalam Proses Perceraian Mereka |
|
|---|
| Whoosh Kini Jadi Masalah, Jokowi yang Dulu Pamer Kini Ditanyakan Justru Menghindar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.